LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ustaz Adi Hidayat, kisah nyata kematian mantan pramugari
Sumber :
  • youtube

Kisah Nyata, Kesaksian Ustaz Adi Hidayat Melihat Kematian Seorang Mantan Pramugari, MasyaAllah Dia...

Ustaz Adi Hidayat menjadi saksi kematian seorang mantan pramugari, betapa dahsyatnya kematian mantan pramugari tersebut sampai membuat iri Ustaz Adi Hidayat.

Minggu, 10 Maret 2024 - 07:45 WIB

tvOnenews.com - Ustaz Adi Hidayat membagikan sebuah kisah nyata ketika dirinya menyaksikan bagaimana meninggalnya seorang mantan pramugari.

Ada banyak kisah menarik dari profesi pramugari di luar sana.

Tapi kisah kali ini membuat air mata berjatuhan sekaligu mengingatkan tentang kematian yang bisa datang kapan saja.

Sebuah pengingat bahwa umur manusia hanya Allah yang mengetahui, maka sebaiknya setiap waktu diisi dengan kebaikan.

Baca Juga :

Seperti dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube Ustaz Adi Hidayat, berikut kisah kematian mantan pramugari.

Ustaz Adi Hidayat berbagi pengalaman ketika suatu hari berkesempatan mengisi sebuah kajian di Bekasi.

"Saya pertama datang ke Bekasi kemudian mengajar, ada majelis ta'lim namanya Salsabila, suatu kali di majelis ta'lim ini bergabunglah seorang perempuan," kisah Ustaz Adi Hidayat.

Menurut penuturan Ustaz Adi Hidayat, perempuan ini merupakan seorang mantan pramugari yang pada saat itu dalam proses untuk hijrah sehingga datang mengikuti kajian Islam.

Namun, mantan pramugari tersebut hanya terlihat satu kali datang ke kajian Ustaz Adi Hidayat.

Sementara di keesokan harinya mantan pramugari itu sudah tak terlihat lagi kehadirannya.

"Dia dari pramugari asalnya, hari pertama ada, hari kedua tidak ada," ujar Ustaz Adi Hidayat.

Waktu pun berjalan, hari demi hari, hingga suatu ketika Ustaz Adi Hidayat dikejutkan dengan tangisan dari jemaah di bagian belakang.

"Lalu di bulan berikutnya, teman-teman di bagian belakang menangis," kata Ustaz Adi Hidayat.

Jemaah tersebut mendapat kabar bahwa mantan pramugari yang baru bergabung kajian beberapa waktu lalu kini sedang dalam kondisi kritis menghadapi penyakit kanker yang ia derita.

Ustaz Adi Hidayat kemudian mengajak jemaah untuk mendoakan kesembuhan untuk pramugari tersebut.

Kemudian kajian kembali berlangsung hingga tiba-tiba terdengar tangisan lagi.

Ustaz Adi Hidayat bertanya lagi ada apa gerangan sampai jemaah menangis kembali.

Setelah dicari tahu, ternyata tangisan tersebut pecah karena mendapat kabar bahwa mantan pramugari yang waktu itu ikut kajian kini telah meninggal dunia. 

Menurut Ustaz Adi Hidayat, saat itu adalah malam Jumat, sebuah waktu yang istimewa bagi meninggalnya seseorang.

"Dan malamnya malam Jumat, MasyaAllah," ungkap Ustaz Adi Hidayat.

Ustaz Adi Hidayat lalu datang takziah ke rumah mantan pramugari tersebut.

Di situlah Ustaz Adi Hidayat tak dapat menyembunyikan apa yang ia rasakan.

"Kami datang ke rumahnya untuk bertakziah, antum tahu apa yang terjadi, baru ikut ta'lim sekali lalu diberi sakit oleh Allah, saking sayangnya Allah kepada perempuan ini," kata Ustaz Adi Hidayat.

"Di penghujung masa hidupnya dia mau berubah, kemudian dia mau ikut ta'lim, dia kenakan hijabnya dengan baik, dikasih sakit oleh Allah,"

Ustaz Adi Hidayat menyatakan bahwa sakit yang Allah berikan kepada mantan pramugari tersebut merupakan sebuah anugerah yang indah menjelang kematian.

"Sakit itu hanya pengantar saja pada kematian, dirawat di rumah sakit diisolasi dari manusia, bukankah saat sakit banyak beristighfar kepada Allah," ujar Ustaz Adi Hidayat.

"Dia beristighfar, bertobat kepada Allah," lanjutnya.

Ketika orang-orang mengira sakit yang tak dapat disembuhkan merupakan sebuah musibah, tapi sebenarnya itu sebuah kenikmatan.

"Kalau dalam bahasa manusia enggak sembuh, bukan, dalam bahasa yang lain diisolasi supaya tidak tercampur lagi dengan manusia pada umumnya," kata Ustaz Adi Hidayat.

"Karena dosanya sudah terampuni, ditutup oleh Allah supaya lisannya tidak berkata maksiat lagi, supaya matanya tidak melihat yang haram lagi," lanjutnya.

Maka mantan pramugari tersebut telah Allah jaga hingga wafatnya sehingga meninggal dalam keadaan mulia.

"Dijaga di situ sampai wafat, kembali kepada Allah dalam keadaan husnul khatimah, MasyaAllah," ungkap Ustaz Adi Hidayat.

"Maka malamnya siapa yang datang, orang-orang shaleh, saya jadi saksi saat itu, Demi Allah, yang datang teman-teman ta'limnya," lanjutnya.

Bahkan tak ada teman-teman pramugarinya yang datang malam itu.

"Teman-teman seprofesinya belasan tahun dia berkarir itu enggak ada datang, mungkin satu dua orang karangan bunganya," kata Ustaz Adi Hidayat.

Diganti oleh Allah dengan teman-teman yang shaleh sehingga menandakan bahwa ini adalah kematian seorang yang istimewa.

"Yang datang teman-teman perempuannya yang shaleh, malam Jumat, kemudian dikuburkan dalam keadaan baik, yang datang orang-orang baik, anaknya jadi baik," ujar Ustaz Adi Hidayat.

Melihat kematian mantan pramugari tersebut, Ustaz Adi Hidayat jujur mengaku iri.

"Saya iri dengan perempuan ini, iri saya, saya masih hidup sampai sekarang, masih terbuka kesempatan berbuat maksiat," ungkap Ustaz Adi Hidayat.

"Perempuan ini mungkin dipandang sebelah mata oleh orang lain tapi hidupnya dekat dibandingkan dengan Allah, kita tidak tahu siapa yang mati dalam keadaan husnul khatimah atau suul khatimah," lanjutnya.


(far)


Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Top 3 Sport: Klasemen Liga Voli Korea, Pelatih Pink Spiders Puji Megawati Hangestri, Biang Kekalahan Red Sparks atas IBK Altos

Top 3 Sport: Klasemen Liga Voli Korea, Pelatih Pink Spiders Puji Megawati Hangestri, Biang Kekalahan Red Sparks atas IBK Altos

Berita artikel sport terpopuler di tvOnenews.com pada Kamis (31/10/2024). Kiprah Megawati Hangestri bersama Red Sparks di liga voli Korea masih diminati pembaca
Megawati Hangestri Tidak Bisa Lagi Bermain di V League Musim Depan? Sosok yang Bawa Megatron ke Korea Bilang...

Megawati Hangestri Tidak Bisa Lagi Bermain di V League Musim Depan? Sosok yang Bawa Megatron ke Korea Bilang...

Nasib Megawati Hangestri di liga voli Korea musim depan sempat jadi perbincangan, setelah KOVO melakukan perubahan regulasi kontrak pemain asing di V-league.
Lengkap! Harga, Jadwal Penjualan dan Cara Belinya: Tiket Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi

Lengkap! Harga, Jadwal Penjualan dan Cara Belinya: Tiket Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi

PSSI mengumumkan harga tiket laga kandang Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pengumuman itu untuk Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi.
Asnawi Mangkualam Dicoret Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026?

Asnawi Mangkualam Dicoret Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026?

Penggawa Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, terancam dicoret oleh Shin Tae–yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan diadakan lagi pada November ini.
Mengerikan, Ini Detik-detik Rekaman CCTV Aksi Mutilasi Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Pelaku Didapati Lakukan...

Mengerikan, Ini Detik-detik Rekaman CCTV Aksi Mutilasi Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Pelaku Didapati Lakukan...

Kasus temuan mayat wanita tanpa kepala di kawasan Muara Baru, Jakarta Utara yang sempat membuat geger perlahan terungkap.
Sosok Pelatih Ini Resmi Ditunjuk PSSI untuk Besut Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, hingga 3 Kabar Baik Jelang Laga Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sosok Pelatih Ini Resmi Ditunjuk PSSI untuk Besut Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, hingga 3 Kabar Baik Jelang Laga Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sosok pelatih yang resmi ditunjuk PSSI untuk besut Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 hingga 3 kabar baik jelang laga lanjutan Kualfiikasi Piala Dunia 2026.
Trending
tvOne Berduka, Tangis Haru Pecah di Kantor tvOne saat Upacara Penghormatan Terakhir untuk Marwan dan Alwan Syahmidi: Semoga Syahid

tvOne Berduka, Tangis Haru Pecah di Kantor tvOne saat Upacara Penghormatan Terakhir untuk Marwan dan Alwan Syahmidi: Semoga Syahid

Doa bersama dan upacara penghormatan terakhir kepada Marwan dan Alwan dihadiri oleh jajaran direksi dan karyawan tvOne sebagai tanda penghormatan dan rasa kehilangan dari keluarga besar atas kepergian almarhum.
Polisi Ungkap Cara Aksi Mutilasi Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Ternyata Pelaku Terinspirasi dari...

Polisi Ungkap Cara Aksi Mutilasi Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Ternyata Pelaku Terinspirasi dari...

Polisi menangkap pelaku kasus temuan mayat wanita tanpa kepala yang ditemukan dengan terbungkus karung dan mengambang di danau Muara Baru, Jakarta Utara.
Pesan Ustaz Adi Hidayat soal Keistimewaan Tahajud Tidak Ditemukan dalam Ibadah Manapun buat Karir Melesat dan Rezeki Lancar

Pesan Ustaz Adi Hidayat soal Keistimewaan Tahajud Tidak Ditemukan dalam Ibadah Manapun buat Karir Melesat dan Rezeki Lancar

Pekerjaan atau karir melesat dan juga rezeki berlimpah jadi sepaket keinginan setiap orang untuk lebih baik. Juga harus dibarengi usaha dan ibadah tahajud. ....
Bikin Merinding, Sikap Dingin Pelaku Pembunuhan Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Polisi Sampai Ambil Tindakan...

Bikin Merinding, Sikap Dingin Pelaku Pembunuhan Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara, Polisi Sampai Ambil Tindakan...

Polisi menetapkan Fauzan Fahmi (43) pelaku kasus temuan mayat wanita tanpa kepala berinisial SH (40) yang ditemukan di Danau Muara Baru, Jakarta Utara sebagai tersangka.
Timnas Indonesia Jadi Favorit Juara Piala AFF 2024 karena Dilatih Langsung Shin Tae-yong, Ini Alasannya

Timnas Indonesia Jadi Favorit Juara Piala AFF 2024 karena Dilatih Langsung Shin Tae-yong, Ini Alasannya

Skuad Garuda -Timnas Indonesia- bakal mengarungi gelaran Piala AFF 2024 pada 8 Desember 2024 sampai 5 Januari 2025 dan menghadapi Myanmar di laga pembuka Grup B
Viral Video Sopir Truk Kontainer Jadi Amukan Massa di Kota Tangerang, Polisi Ungkap Kronologinya

Viral Video Sopir Truk Kontainer Jadi Amukan Massa di Kota Tangerang, Polisi Ungkap Kronologinya

Video viral detik-detik sopir truk kontainer menjadi aksi amuk massa di kawasan Tugu Adipura, Kota Tangerang tersebar luas pada sejumlah akun media sosial.
Belum Miliki Program Kerja, Natalius Pigai Rongrong DPR RI Setujui Kenaikan Anggaran Kementerian HAM

Belum Miliki Program Kerja, Natalius Pigai Rongrong DPR RI Setujui Kenaikan Anggaran Kementerian HAM

Menteri Hak Asasi Manusia (HAM) Natalius Pigai mengaku tidak memiliki program kerja pada 100 hari pertamanya.
Selengkapnya
Viral