LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Mau Dapat Pahala Senilai Pahala Haji dan Umrah? Ustaz Adi Hidayat Sarankan Shalat Dhuha di Awal Waktu: Syuruq!
Sumber :
  • istockphoto

Mau Dapat Pahala Senilai Pahala Haji dan Umrah? Ustaz Adi Hidayat Sarankan Shalat Dhuha di Awal Waktu: Syuruq!

Ustaz Adi Hidayat dalam ceramahnya menjelaskan ada waktu shalat dhuha yang senilai pahala haji dan umrah. Kata Ustaz Adi Hidayat, waktu dhuha disebut syuruq.

Minggu, 7 April 2024 - 04:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ustaz Adi Hidayat dalam ceramahnya menjelaskan ada waktu shalat dhuha yang senilai pahala haji dan umrah.

“Ini senilai pahala haji dan umrah,” ujar Ustaz Adi Hidayat, dikutip tvOnenews.com pada Minggu (7/4/2024) dari YouTube miliknya.

Maka bagi seorang Muslim ingin mendapatkannya, maka lakukanlah shalat dhuha di waktu ini.

Lalu kapankah waktu shalat dhuha yang senilai pahala haji dan umrah?

Baca Juga :

Kata Ustaz Adi Hidayat, waktu dhuha itu dimulai sejak syuruq.

“Shalat dhuha itu waktunya dimulai sejak waktu syuruq, saat perjalanan matahari yang bergerak dari terbit sampai berada di posisi tempat terbitnya sampai bergeser lagi sekira bayangan itu 1 tombak,” jelas Ustaz Adi Hidayat.

Waktunya bernama syuruq, pergerakan mataharinya namanya isyraq, matahari berada di porosnya disebut masyriq.

"Saat bayangan matahari 1 tombak inilah waktu syuruq atau awal dhuha,” kata Ustaz Adi Hidayat.

“Awal dhuha, tarik 1 jam setelah shalat subuh, kurang lebih 1 jam paling cepat, awal syuruq 6.30 boleh nambah 15 menit tak ada masalah,” kata Ustaz Adi Hidayat menambahkan.

Oleh karenanya, Ustaz Adi Hidayat menyarankan agar setelah shalat subuh, setiap Muslim sebaiknya tidak beranjak.

Hal karena setelah subuh ada waktu yang bernama syuruq.

Pada waktu pertama yang bernama syuruq itulah ada pahala senilai haji dan umrah.

Adapun kemuliaan yang ada di awal dhuha ini antara lain dikatakan oleh Ustaz Adi Hidayat tercantum dalam hadits At-Tirmidzi.

“Siapa menunaikan shalat subuh dengan jamaah atau di hadits lain dikatakan di masjid, lalu dia tidak langsung beranjak, dia berzikir dulu hingga sampai tiba awal dhuha, kemudian dia shalat di awal dhuha itu, maka ia dapat pahala senilai haji dan umrah,” jelas Ustaz Adi Hidayat.

Namun Ustaz Adi Hidayat mengingatkan bahwa hal tersebut jangan dipahami dengan kalimat bahwa jika shalat syuruq artinya sudah haji dan umrah.

“Ini senilai pahala haji dan umrah tapi belum tentu dapat kemuliaan shalat di masjidil haram masjid nabawi,” kata Ustaz Adi Hidayat.

“Berpeluang dapat surga dan rahmat Allah SWT, berpeluang merubah perilaku jadi lebih baik,” lanjut Ustaz Adi Hidayat.

Hal ini karena makna dari kata Al Birru adalah perubahan dari sifat kurang baik jadi baik.

“Ketika melekat pada pelakunya haji mabrur, nah orang yang belum bisa haji dan umrah konsisten shalat syuruq awal dhuha, karena dapat bisa merubah jadi lebih baik,” kata Ustaz Adi Hidayat.

Tak hanya keutamaan pahala senilai haji dan umrah, shalat dhuha di waktu lainnya yakni pertengahan dan akhir juga memiliki keutamaan tersendiri.

Pertengahan Waktu Dhuha


Mau Dapat Pahala Senilai Pahala Haji dan Umrah? Ustaz Adi Hidayat Sarankan Shalat Dhuha di Awal Waktu: Syuruq! (Sumber: istockphoto)

Waktu kedua untuk shalat dhuha yakni saat matahari naik sekitar pukul 07.30 WIB.

“Sekitar setengah delapan sampai jam 8. Itu sudah pertengahan dhuha, jika dikonversi sekarang sampai 10.30 itu pertengahan dhuha,” kata Ustaz Adi Hidayat.

Jika awal dhuha bilangannya 2 rakaat, kata Ustaz Adi Hidayat pertengahan dhuha bisa sampai 4 rakaat.

“Bisa sampai empat, manfaat banyak, itu dimaksud pengganti dzikir dari seluruh tubuh. Tubuh kita kan harusnya dzikir, itu tertutupi dengan shalat dhuha 2 rakaat di pertengahan,” jelas Ustaz Adi Hidayat.

Kata Ustaz Adi Hidayat jika diteruskan sampai empat rakaat, maka dapat menjaga kita dari musibah umum yang mungkin terjadi.

“Misal di komplek kita banjir, rumah kita tidak kena, atau macet tapi kita tidak macet, misal ada yang arahkan atau kita dikasih kemudahan, dan lain sebagainya,” ujar Ustaz Adi Hidayat.

Akhir Waktu Dhuha


Mau Dapat Pahala Senilai Pahala Haji dan Umrah? Ustaz Adi Hidayat Sarankan Shalat Dhuha di Awal Waktu: Syuruq! (Sumber: envato element)

Waktu shalat dhuha yang terakhir adalah dijelaskan oleh Ustaz Adi Hidayat adalah sejak pukul 10.30 hingga adzan dzuhur.

“Sampai menjelang dzuhur dari 10.30 sampai adzan dzuhur, bisa sampai 8 rakaat,” kata Ustaz Adi Hidayat.

Kemudian Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa shalat dhuha di akhir ini dapat dilakukan hingga 8 rakaat.

“Kerjakan dua dua, kerjakan sampai 8, atau mau empat-empat juga bisa,” tandas Ustaz Adi Hidayat.

Adapun fadillah dari shalat dhuha di akhir waktu ini kata Ustaz Adi Hidayat dapat memudahkan limpahan rezeki.

Tapi bukan menarik kelimpahan rezeki sebagai modus untuk shalat dhuha ya,” kata Ustaz Adi Hidayat.

Jika tujuannya hal itu, kata Ustaz Adi Hidayat biasanya kalau dapat rezekinya berkahnya akan hilang.

“Saya saran kerjakan lillah biarkan Allah yang memberikan,” kata Ustaz Adi Hidayat.

Namun setiap muslim dianjurkan untuk senantiasa ingat bahwa rezeki bukan hanya berupa uang.

“Dhuha yang ditunaikan bisa mempercepat datangnya rezeki tapi jangan tafsirkan dengan uang atau proyek saja," ujar Ustaz Adi Hidayat mengingatkan.

"Rezeki bisa kesehatan, bisa ketenangan, yang kalau gelisah bisa ke psikolog, tenang itu mahal,” tambah Ustaz Adi Hidayat.

Itulah penjelasan mengenai waktu shalat dhuha, disarankan agar menanyakan langsung kepada ulama, pendakwah atau ahli agama Islam, agar mendapatkan pemahaman lebih dalam.

 

Wallahu’alam

(put)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ayah Eky Iptu Rudiana Sudah Diperiksa Propam Polri, Kapolda Jabar Langsung Beri Perintah Tegas Terukur, Mohon Doanya

Ayah Eky Iptu Rudiana Sudah Diperiksa Propam Polri, Kapolda Jabar Langsung Beri Perintah Tegas Terukur, Mohon Doanya

Polda Jawa Barat angkat bicara soal pemeriksaan ayah Eky, Iptu Rudiana terkait kasus Vina dan Eky di Cirebon. Kapolda Jabar langsung beri perintah tegas ini.
Gempa Berkekuatan 6 Magnitudo Guncang Sulawesi Utara, BMKG Sebut Tak Berpotensi Tsunami

Gempa Berkekuatan 6 Magnitudo Guncang Sulawesi Utara, BMKG Sebut Tak Berpotensi Tsunami

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa berkekuatan 6 magnitudo mengguncang Melonguane, Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara, Kamis (13/6/2024) dini hari pukul 00.01 WIB.
Presiden Jokowi Terus Terang soal Maraknya Judi Online di Indonesia: Kalau Ada Rezeki, Uang Ditabung atau Dijadikan Modal Usaha

Presiden Jokowi Terus Terang soal Maraknya Judi Online di Indonesia: Kalau Ada Rezeki, Uang Ditabung atau Dijadikan Modal Usaha

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengungkap maraknya judi online di Indonesia, membuat pemerintah segera memberantas dan memerangi perilaku buruk tersebut.
Sokong Program Makan Bergizi Gratis, Relawan Prabowo-Gibran Kembangkan Susu Produksi Dalam Negeri

Sokong Program Makan Bergizi Gratis, Relawan Prabowo-Gibran Kembangkan Susu Produksi Dalam Negeri

Program makan bergizi gratis menjadi salah satu program prioritas pasangan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.
RI Gandeng Scent Store untuk Kerja Sama, Moeldoko Kagum dengan Teknologi Aroma Sintetis yang Dibuat Secara Digital

RI Gandeng Scent Store untuk Kerja Sama, Moeldoko Kagum dengan Teknologi Aroma Sintetis yang Dibuat Secara Digital

Kepala Staf Kepresidenan RI Moeldoko kedatangan pimpinan perusahaan Scent Store di Jakarta untuk  membahas kerja sama pengembangan talenta digital di Indonesia.
Presiden Jokowi Buka Jakarta Fair Kemayoran ke-55: Banyak Hal Menarik di Sini

Presiden Jokowi Buka Jakarta Fair Kemayoran ke-55: Banyak Hal Menarik di Sini

Presiden Joko Widodo atau Jokowi secara resmi membuka perhelatan Jakarta Fair Kemayoran ke-55 di Kemayoran, Jakarta, Pusat, Rabu (12/6/2024) malam.
Trending
Ayah Eky Iptu Rudiana Sudah Diperiksa Propam Polri, Kapolda Jabar Langsung Beri Perintah Tegas Terukur, Mohon Doanya

Ayah Eky Iptu Rudiana Sudah Diperiksa Propam Polri, Kapolda Jabar Langsung Beri Perintah Tegas Terukur, Mohon Doanya

Polda Jawa Barat angkat bicara soal pemeriksaan ayah Eky, Iptu Rudiana terkait kasus Vina dan Eky di Cirebon. Kapolda Jabar langsung beri perintah tegas ini.
Presiden Jokowi Terus Terang soal Maraknya Judi Online di Indonesia: Kalau Ada Rezeki, Uang Ditabung atau Dijadikan Modal Usaha

Presiden Jokowi Terus Terang soal Maraknya Judi Online di Indonesia: Kalau Ada Rezeki, Uang Ditabung atau Dijadikan Modal Usaha

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengungkap maraknya judi online di Indonesia, membuat pemerintah segera memberantas dan memerangi perilaku buruk tersebut.
Gempa Berkekuatan 6 Magnitudo Guncang Sulawesi Utara, BMKG Sebut Tak Berpotensi Tsunami

Gempa Berkekuatan 6 Magnitudo Guncang Sulawesi Utara, BMKG Sebut Tak Berpotensi Tsunami

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa berkekuatan 6 magnitudo mengguncang Melonguane, Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara, Kamis (13/6/2024) dini hari pukul 00.01 WIB.
Sokong Program Makan Bergizi Gratis, Relawan Prabowo-Gibran Kembangkan Susu Produksi Dalam Negeri

Sokong Program Makan Bergizi Gratis, Relawan Prabowo-Gibran Kembangkan Susu Produksi Dalam Negeri

Program makan bergizi gratis menjadi salah satu program prioritas pasangan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.
Setelah Laga, Pelatih Filipina Salahkan Ernando Ari: Kiper Timnas Indonesia Tidak Menyentuh Bola, Harusnya Penalti

Setelah Laga, Pelatih Filipina Salahkan Ernando Ari: Kiper Timnas Indonesia Tidak Menyentuh Bola, Harusnya Penalti

Pelatih Filipina Tom Saintfiet menuding kiper Timnas Indonesia Ernando Ari sebagai penyebab cederanya Adrian Ugelvik (86’). Menurutnya kejadian tersebut harus-
Calvin Verdonk Terkejut Panasnya Stadion GBK, Thom Haye Singgung Suporter Timnas Indonesia Usai Kalahkan Filipina dan Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Calvin Verdonk Terkejut Panasnya Stadion GBK, Thom Haye Singgung Suporter Timnas Indonesia Usai Kalahkan Filipina dan Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Calvin Verdonk terkejut panasnya Stadion GBK dan Thom Haye singgung suporter Timnas Indonesia usai kalahkan Filipina dan lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.
Anggy Umbara Singgung Ayah Eky Iptu Rudiana Beri Peringatan ini, Habib Bahar bin Smith Berani Jujur soal Gus Baha

Anggy Umbara Singgung Ayah Eky Iptu Rudiana Beri Peringatan ini, Habib Bahar bin Smith Berani Jujur soal Gus Baha

Anggy Umbara Singgung Ayah Eky Iptu Rudiana Beri Peringatan ini, hingga Habib Bahar bin Smith Berani Jujur soal Gus Baha, merupakan dua artikel populer. Simak!
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Petang
02:30 - 03:00
Kabar Utama Pagi
03:00 - 03:30
Kabar Utama 2
03:30 - 04:00
Kabar Hari ini
04:00 - 04:30
Kabar Arena Pagi 2
04:30 - 06:00
Kabar Pagi
Selengkapnya