Proliga 2026: Menanti Debut Wilda Siti Nurfadhilah sebagai Asisten Pelatih Setelah Musim Lalu Umumkan Pensiun
- asianvolleyball.net
Adapun setelah pensiun, Wilda Siti Nurfadhilah langsung ambil lisensi kepelatihan dan dinyatakan lulus usai ikuti FIVB Volleyball Coaches Course Level 1 pada Agustus silam.
Tawaran dari PBVSI untuk menjadi asisten pelatih 2 Timnas Voli Putri Indonesia jelang SEA Games 2025 sempat ia terima. Namun belakangan, dirinya mundur.
Kini, kesempatan untuk menjadi asisten pelatih benar-benar diemban oleh Wilda Siti Nurfadhilah ketika dirinya dipercaya oleh mantan timnya, Jakarta Livin Mandiri.
Ia akan mendampingi pelatih Thailand Danai Sriwatcharamethakul dan Octavian di struktur kepelatihan Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2026 mendatang.
Wilda Siti Nurfadhilah mengatakan bahwa momen ini menjadi kesempatan untuknya jika kelak mendapat tugas yang lebih besar sebagai pelatih kepala.
“Mungkin ke arah sana (pelatih kepala), tetapi tidak mau terburu-buru. Saya masih baru di dunia kepelatihan, jadi pelan-pelan sambil belajar bersama pelatih-pelatih yang berpengalaman,“ kata Wilda, Senin (5/1) dikutip dari Antara.
(han)
Load more