Ada Peran Penting Hendra Setiawan di Balik Keberhasilan Sabar/Reza ke Semifinal Indonesia Masters 2026
- PBSI
Jakarta, tvOnenews.com - Langkah Sabar Karyaman Gutama/M. Reza Pahlevi Isfahani ke babak semifinal Daihatsu Indonesia Masters 2026 memastikan Indonesia telah mengamankan satu tempat di partai final sektor ganda putra.
Di empat besar, Sabar/Reza akan berhadapan dengan sesama wakil Merah Putih, Raymond Indra/Nikolaus Joaquin.

- PBSI
Pasangan ini melaju ke semifinal setelah menundukkan ganda putra Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee, dalam dua gim langsung dengan skor 22-20, 21-19.
Laga tersebut menjadi pertemuan ketujuh kedua pasangan, dengan rekor pertemuan kini semakin menjauh, 6-1 untuk keunggulan Sabar/Reza.
Reza mengakui kemenangan tersebut tidak diraih dengan mudah, terutama pada gim pertama yang berjalan di bawah tekanan.
“Alhamdulillah bersyukur bisa menang. Pertandingan ini enggak mudah buat kami. Di game pertama tertekan terus, untuk membalikkan keadannya juga agak susah. Tapi di akhir game pertama tadi kami coba terus fokus dan bisa meraih game pertama, Di game kedua, kami lebih percaya diri dan berbuah manis,” kata Reza.
Meski harus melalui adu setting ketat di gim pembuka, Sabar/Reza memilih tidak mengubah pola permainan pada gim kedua.
Ada Peran Penting Hendra Setiawan
Sabar menyebut arahan dari sang pelatih, Hendra Setiawan, menjadi kunci agar mereka tetap tenang dan konsisten.
Legenda ganda putra Indonesia itu meminta mereka untuk meningkatkan kepercayaan diri, fokus, serta menjaga kontrol pukulan.
Turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2026 menjadi ajang ketiga yang diikuti Sabar/Reza dalam sebulan terakhir, setelah tampil di Malaysia Open (Super 1000) dan India Open (Super 750). Kondisi fisik keduanya pun tidak sepenuhnya ideal, terutama Sabar yang mengaku sedang kurang fit.
“Saya agak flu dari kemarin. Terus sempat mimisan banyak juga kemarin tapi semalam dan tadi sudah istirahat banyak dan Alhamdulillah kondisinya jauh lebih baik dari kemarin. Mungkin belum seratus persen fit tapi tadi bagaimana caranya buat fokus ke game saja,” ujar Sabar.
Menatap semifinal melawan rekan senegara, Sabar/Reza menyambut positif hasil ini karena setidaknya Indonesia sudah dipastikan memiliki wakil di final ganda putra.
“Persaingan di ganda putra Indonesia cukup ketat, Raymond/Joaquin lagi naik juga. Persaingan dengan negara lain pun sama, kekuatannya hampir merata,” kata Reza.
Sabar pun menilai duel sesama pemain Indonesia memiliki tantangan tersendiri karena masing-masing sudah saling memahami karakter permainan.
“Kalau ketemu teman sendiri, minusnya adalah sudah sama-sama tahu kelebihan dan kekurangan satu sama lain. Tiap bertemu lawan pasti ada kesulitannya tersendiri. Tapi pati happy bisa main di semifinal, enggak di babak awal, otomatis kan ada wakil di final,” kata Sabar.
Secara keseluruhan, Indonesia berhasil meloloskan enam wakil ke babak semifinal Daihatsu Indonesia Masters 2026.
Selain Sabar/Reza dan Raymond/Joaquin di sektor ganda putra, Merah Putih juga diwakili Alwi Farhan, ganda campuran Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu, serta dua pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Lanny Tria Mayasari dan Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum.
(aes)
Load more