Tampak Atas Kebakaran Gudang Elektronik yang Berada di Jalan Mangga Dua, Sawah Besar, Sabtu (16/10/2021).
Sumber :
  • tim tvOne/Yoga Kuspratomo

Gudang Elektronik di Mangga Dua Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Sabtu, 16 Oktober 2021 - 20:29 WIB

Jakarta - Sebuah gudang elektronik yang berada di jalan Mangga Dua, Sawah Besar, Jakarta Pusat pada Sabtu malam (16/10/2021) terbakar. Diduga kebakaran akibat korsleting listrik.

Api dengan cepat membesar hingga membuat panik gudang pengiriman barang yang berada tepat di samping lokasi kejadian.

Karyawan bagian jasa pengiriman yang tepat berada di sebelah gudang langsung mengevakuasi paket-paket barang yang akan dikirim.

Saksi mata, yang merupakan petugas keamanan dari gudang elektronik yang terbakar itu mengaku sempat mendengar adanya ledakan dari gudang elektronik.

“Percikan api muncul di gudang elektroniik, karena korslet, sempat ada ledakan, kita kan ada dua tempat, gudang elektronik dan pengiriman ” ujar Hendra security, yang menyaksikan saat gudang terbakar.

Petugas pemadam kebakaran yang tiba di lokasi langsung berusaha memadamkan api. Namun, petugas kesulitan karena air yang berada di dekat lokasi mengandung banyak lumpur.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:32
04:19
01:51
04:21
03:35
06:27
Viral