Bupati Kotim Halikinnor ketika meninjau kegiatan pemasangan KB implan gratis di Sampit.
Sumber :
  • Didi Syachwani-tvOne

Program KB di Kotim Telah Berhasil Turunkan Angka Kematian Ibu

Selasa, 30 Mei 2023 - 12:20 WIB

Kotawaringin Timur, tvOnenews.com - Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor mengklaim jika program Keluarga Berencana (KB) di wilayahnya. 

Termasuk telah berhasil menurunkan angka kelahiran, angka kematian ibu dan berkontribusi pada peningkatan partisipasi perempuan di bidang ekonomi. 

"Program ini dapat berjalan dengan baik melalui program Bangga Kencana yang dulunya program kependudukan keluarga berencana dan pembangunan keluarga yang tetap menjadi salah satu program prioritas pemerintah," kata Bupati Halikinnor, Selasa (30/5/2023).

Dalam pelaksanaannya di Kabupaten Kotim dilakukan dengan cara penyediaan layanan kontrasepsi dan integrasi konsep pelayanan yang berbasis komunitas.

"Untuk itu harus ada komitmen dari masyarakat terutama pasangan usia subur dalam ber-KB. Juga diperlukan pula adanya dukungan dari berbagai pihak terkait seperti stakeholder, provider medis dan mitra kerja baik pemerintah maupun swasta untuk memberikan pelayanan KB yang berkualitas," ujarnya.

Selain itu, sangat penting untuk terus menjalin kerja sama dalam meningkatkan komitmen dan dukungan dari berbagai pihak untuk percepatan program Bangga Kencana. 

Dimana dalam pelaksanaan program Bangga Kencana kegiatan yang utama tentu terkait upaya pengendalian penduduk melalui ketersediaan pelayanan dan alat kontrasepsi yang dapat menjangkau masyarakat hingga pelosok desa. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
11:43
05:47
03:09
02:04
02:28
04:12
Viral