Berburu Ikan, Nelayan Banyuwangi Temukan Buaya Nyangkut di Jaring.
Sumber :
  • tvOne

Berburu Ikan, Nelayan Banyuwangi Temukan Buaya Nyangkut di Jaring

Rabu, 24 November 2021 - 19:15 WIB

Banyuwangi, Jawa Timur, – Keheningan warga di bantaran Sungai Kalibaru, Desa Barurejo, Kecamatan Siliragung, Banyuwangi, Jawa Timur, terusik. Seekor buaya ditemukan menyangkut di jaring nelayan yang sedang berburu ikan pada Selasa (23/11) malam. Reptil berbahaya itu akhirnya ditangkap dengan bantuan warga.

Saat tersangkut jaring nelayan, buaya berukuran 1,5 meter tersebut sempat meronta. Untungnya, tak sampai merusak jaring. Begitu tertangkap, buaya nahas itu diamankan di Posramil Siliragung.

Petugas Balai Konservasi Sumberdaya Alam (BKSDA) Banyuwangi langsung turun tangan. Hasil observasi, buaya itu jenis muara. Dan, terbilang langka. Sebab, baru kali ini ditemukan buaya muara di sungai setempat. “Ini baru pertama kali sejak saya bertugas di Banyuwangi. Warga menemukan buaya di sungai,” kata Kepala BKSDA Banyuwangi Purwantono, Rabu (24/11/2021) siang.

Dilihat dari ukurannya, jelas BKSDA, buaya yang ditemukan warga tergolong muda. Masih anakan. Meski demikian, cukup berbahaya.

Buaya tersebut kemudian dibawa ke Kantor BKSDA Banyuwangi. Namun, belum dipastikan kemana akan dirawat. “Kami belum memiliki tempat penangkaran. Tim masih koordinasi dengan BKSDA Probolinggo dan lainnya untuk konservasi buaya itu,” jelas Purwantono.(Happy Oktavia/toz)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:30
01:07
03:27
01:35
03:20
01:47
Viral