Salah satu penyandang disabilitas sedang mengajukan laporan ke Polrestabes Surabaya.
Sumber :
  • tvone - zainal azhari

Tak Terima Namanya Dicatut sebagai Penerima Bansos, Sejumlah Penyandang Disabilitas di Kota Surabaya Lapor Polisi

Jumat, 3 Desember 2021 - 14:01 WIB

Surabaya, Jawa Timur - Merasa namanya dicatut untuk pengajuan bantuan dari berbagai instansi, sejumlah penyandang disabilitas mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Surabaya, Kamis (2/12/2021).

Hendro, salah satu anggota komunitas Difabel Motorcycle Indonesia (DMI) mengungkapkan, dia baru tahu namanya dicatut setelah mendapatkan informasi adanya acara bansos di Kaca Piring. 

Hendro yang merasa penyandang disabilitas tidak mendapatkan undangan, memutuskan datang ke tempat acara tersebut dengan tujuan memeriksa kebenaran informasi. Dia terkejut karena meski tidak diundang, namun namanya ada dalam daftar proposal bansos acara tersebut.

"Setelah saya cek, ternyata nama saya ada dan pihak penyelenggara tidak konfirmasi. Di proposal bantuan, tertulis pengajuan kursi roda dan komputer. Padahal, saya tidak diundang. Selain itu juga saya difabel tangan, kaki saya sehat," ungkap Hendro saat ditemui di Polrestabes Surabaya. 

Hendro berharap, dengan adanya laporan ke polisi, tidak terulang lagi kejadian seperti ini. Dia juga berharap agar namanya tidak dipakai lagi untuk pengajuan bansos. 

"Ada 10 yang namanya diajukan. Tidak tahu jika dari komunitas difabel di Surabaya yang lainnya," jelas Hendro.

Sementara itu, Hari Kurniawan, kuasa hukum Hendro mengatakan, ada sekitar sepuluh orang  yang mulai berani membuka tabir pecatutan nama dan pemalsuaan data penerima manfaat yang selama ini kerap terjadi di lingkungan organisasi atau komunitas disabilitas.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:49
01:46
04:06
01:58
01:04
09:13
Viral