Sumber :
- PBSI
Dari Penonton Jadi Finalis, Alwi Farhan Ukir Kisah di Indonesia Masters 2026
Alwi Farhan mengaku terharu bisa lolos ke final Indonesia Masters 2026
Minggu, 25 Januari 2026 - 00:00 WIB
Atmosfer Istora yang bergemuruh juga meninggalkan kesan mendalam bagi Alwi.
Ia mengaku merinding setiap kali mendengar namanya diteriakkan oleh penonton, sebuah momen yang tak pernah ia bayangkan sebelumnya.
“Selalu merinding ketika dengar crowd bergemuruh memanggil nama saya. Saya selalu merinding. Tidak pernah terbayangkan," kata Alwi lagi.
"Dulu tahun 2018 saya masih nonton a Ginting (Anthony Sinisuka Ginting) juara di sini. Sekarang delapan tahun kemudian, saya bisa berada di partai final. Tidak ada di dalam benak saya,” tutup peraih medali emas SEA Games 2025 itu.
(aes)