Keluarga WNI korban gempa Turki yang hanya bisa lihat penguburan jenazah anak dan cucunya lewat rekaman video.
Sumber :
  • Antara/Genta Tenri Mawangi

Cerita Haru Keluarga WNI Korban Gempa Turki: Hanya Bisa Lihat Penguburan Jenazah Anak dan Cucunya Lewat Rekaman Video

Senin, 13 Februari 2023 - 08:09 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Ada cerita haru keluarga Warga Negara Indonesia (WNI) korban gempa Turki Magnitudo 7,8.

Keluarga hanya bisa melihat penguburan jenazah anak dan cucunya lewat rekaman video.

Rekaman video itu dikirimkan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) untuk Turki di Ankara.

Ibu korban gempa, Bidayati Rahmat Zaelani, menyaksikan video penguburan itu bersama anggota keluarga lainnya. Termasuk bapak dari korban, yakni Muhammad Sukarmin.

“Kemarin (9/2/2023) kami ditelepon dan dikirim video (penguburan jenazah Nia---anaknya),” ujar Bidayati.

Bidayati mengatakan staf KBRI bertindak cepat karena langsung berkomunikasi tentang pemulasaran dan penguburan jenazah putrinya yang bersuamikan warga Turki beserta cucunya.

“Staf KBRI bertindak cepat. Dibawa ke rumah sakit, jenazah dibersihkan dan dikafankan,” katanya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:21
13:18
01:24
01:09
02:47
02:23
Viral