Harimau masuk ke perkebunan warga.
Sumber :
  • Tim tvOne/Chaidir Azhar

Harimau Masuk ke Perkebunan Warga Di Aceh Selatan, Kepala Desa Sempat Dikejar

Kamis, 21 Oktober 2021 - 14:36 WIB

Aceh Selatan, Aceh – Warga di Desa Simpang, Kecamatan Bakongan Timur, Kabupaten Aceh Selatan, Aceh, dibuat geger oleh empat ekor harimau yang masuk ke perkebunan mereka di wilayah  Gunong Nyamok (Gunung Nyamuk- Red).

Kepala Desa Simpang, Mukhtar mengatakan, selain masuk kedalam perkebunan warga, keempat harimau tersebut juga berkeliaran di jalan. Bahkan, Aktivitas harimau saat memasuki perkebunan warga juga sempat diabadikan warga dengan telepon seluler mereka.

“Jumlahnya ada empat ekor, Harimau tersebut juga sempat direkam masyarakat dengan menggunakan handphone (HP).” Jelas Muktar

Muktar mengaku, ia sempat dikejar oleh salah satu harimau, saat ia tengah memarkirkan kendaraanya disebuah gubuk, beruntungnya ia berhasil menyelamatkan diri dengan berlari kesemak-semak a tidak apa-apa. 

“Sejauh ini memang tidak ada yang diganggu serius, tapi saya tadi sempat dikejar setelah parkir kendaraan, kemudian saya lari lewat jalan semak-semak,” ungkap Mukhtar.

Khawatir keberadaan empat harimau akan mengganggu warga, Kepala Desa Simpang berharap,  pihak berwenang bisa membantu warga untuk mengusir harimau tersebut dari perkebunan. Apalagi, sehari-hari aktivitas masyarakat setempat banyak menghabiskan waktu di perkebunan. (Chaidir Azhar/mii) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:58
05:09
02:18
09:09
06:21
05:05
Viral