Petugas pemadam kebakaran tengah memadamkan Api.
Sumber :
  • Tim tvOne/Erdika Mukdir

Sebuah Rumah Di Kota Baubau Hangus Terbakar

Jumat, 26 November 2021 - 18:20 WIB

Kota Baubau, Sulawesi Tenggara - Sebuah rumah warga yang berlokasi di Kelurahan Lamangga, Kota BauBau,Sulawesi Tenggara, Ludes terbakar, Jumat (26/11/2021).

Derasnya tiupan angin membuat api dengan cepat membakar seisi rumah. Bahkan, satu unit motor yang sedang terparkir di dalam rumah ikut terbakar. Kondisi itu diperparah dengan bahan bangunan yang Sebagian besar terbuat dari kayu.

“Iya ini rumah semi permanen karena bahannya banyak terbuat dari kayu hingga dengan cepat menjalar ke sisi bangunan lain. Kami berusaha memadamkan dan menjaga agar kobaran api itu tidak menjalar ke rumah tetangga, apalagi ini Kawasan padat penduduk”Kata Nur Alam, Kabid Damkar Kota Baubau.

Nur Alam menambahkan sejauh ini belum diketahui pasti penyebab kebakaran, pasalnya saat kejadian pemilik rumah sedang bekerja di salah satu dialer.

“ Belum ditahu penyebab pastinya, soalnya pemilik rumah ini belum kami temui karena tadi itu dia lagi kerja, rumah ini kondisi kosong ” sambung Nur Alam

Api baru bisa dijinakkan setelah petugas menurunkan empat unit mobil pemadamnya.

“ Ada 4 mobil kami turunkan, 3 unit memadamkan api dan satunya dipakai untuk delivery air. Ya sekitar 30 menit kami berjibaku langsung padam hingga proses pendinginan” Tutupnya. ( Erdika Mukdir/mii))

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:12
02:15
01:24
01:49
01:41
01:47
Viral