Para Relawan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang sedang Berkumpul di Stadion Arena, GBK, Rabu (25/10/2023).
Sumber :
  • tim tvOne/Zega

4.325 Personel Gabungan Dikerahkan untuk Kawal Pendaftaran Prabowo-Gibran ke KPU

Rabu, 25 Oktober 2023 - 08:43 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pasangan bakal calon presiden (capres) dan bakal calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka bakal mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) hari ini, Rabu (25/10/2023).

Sebanyak 4.325 personel gabungan dikerahkan untuk mengawal proses pendaftaran Prabowo-Gibran.

"Kita kerahkan 4.325 personel," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko dalam keterangannya.

4000an personel itu akan dikerahkan di beberapa titik termasuk di Gelora Bung Karno (GBK). Hal tersebut lantaran Prabowo-Gibran akan menemui para relawannya di komplek GBK.

Rombongan diketahui akan berangkat dari kediaman Prabowo Subianto di Kertanegara dan akan menuju Indonesia Arena bertemu dengan para pendukungnya yang sudah berkumpul.

Rombongan nantinya akan menuju Taman Suropati dan melakukan kirab menuju KPU.

Rekayasa Lalin di Sekitar GBK

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:45
09:41
04:03
02:45
02:06
03:18
Viral