Muhammadiyah Usul Sidang Isbat Ditiadakan, PBNU Tegas Sebut Ada Aturan Pemerintah hingga Anjuran Para Kiai.
Sumber :
  • Tim tvOne/Aldi Herlanda

Muhammadiyah Usul Sidang Isbat Ditiadakan, PBNU Tegas Sebut Ada Aturan Pemerintah hingga Anjuran Para Kiai

Minggu, 10 Maret 2024 - 02:21 WIB

"Setau saya, bahkan dulu yang mengusulkan sidang isbat itu sendiri adalah Muhammadiyah. Saya enggak tahu apa karena yang mengusul sidang isbat itu Muhammadiyah, supaya ada sidang isbat, lalu sekarang mengusulkan untuk tidak ada," jelasnya.

Meskipun hal tersebut masih menjadi usulan, Yahya menegaskan, pihaknya tetap mengikuti Pemerintah untuk menentukan awal Ramadhan dan Idulfitri. 

"Karena ada aturan bahwa pemerintah melakukan sidang isbat maka kami dengan ini menyandarkan diri pada hasil sidang isbat itu sendiri dari pemerintah," tegasnya.

"Para kiai NU itu bahkan mengatakan tidak boleh mengumumkan pandangan yang berbeda dari pemerintah kalau sudah ada penetapan sidang isbat dari pemerintah," tandasnya.

Sebelumnya, Sekretaris Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Abdul Muti menyarankan agar Kementerian Agama RI tak lagi menggelar sidang isbat penentuan awal Ramadhan 1445 Hijriyah. Menurutnya, peniadaan tersebut akan menghemat anggaran. 

"Insya Allah Idul Fitri akan bareng (dengan pemerintah). Posisi hilal saat akhir Ramadhan sudah di atas 8 derajat. Dengan posisi seperti itu, hilal sudah bisa dilihat jelas. Jadi tidak perlu sidang isbat, sehingga bisa hemat anggaran," katanya di Jepara, Minggu (3/3/2024). (aha/lpk)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:15
07:22
04:05
01:39
12:43
02:08
Viral