Info mudik - ilustrasi patroli rumah kosong.
Sumber :
  • ANTARA

Info Mudik, Jumlah Rumah Kosong Ditinggalkan Pemudik Bakal Bertambah Drastis

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:37 WIB

Jakarta, tvonenews.com - Info Mudik, jumlah rumah kosong yang ditinggalkan penghuninya untuk mudik lebaran 2024 diperkirakan jumlahnya bakal banyak. 

Terlebih pemerintah memprediksi jumlah masyarakat yang mudik pada lebaran 2024 mencapai 193,6 orang.

Kakorlantas Polri Irjen Pol. Aan Suhanan mengingatkan tugas berat menanti personel yang bertugas, karena tahun ini terjadi peningkatan jumlah masyarakat yang melakukan perjalanan, yakni 47 persen dibandingkan tahun lalu. 

"Tugas kita untuk mengamankan rumah-rumah kosong, rumah-rumah yang ditinggal oleh pemudik," ujarnya dalam acara Latpraops Ketupat 2024 di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (28/3/2024).
 
Tidak hanya rumah, lanjut dia, tugas lainnya mengamankan masyarakat yang melakukan perjalanan mudik maupun balik. Sampai ke tempat wisata, karena masyarakat juga berwisata pada saat Idul Fitri.
 
"Itu juga menjadi tugas kita, untuk mengamankan masyarakat yang akan melakukan wisata," kata Aan.
 
Aan menambahkan, Polri tidak bekerja sendiri dalam mengamankan penyelenggaraan mudik-balik Lebaran, namun berkoordinasi dengan pemangku kepentingan terkait, seperti TNI, Kemenhub, PUPR, Pertamina, Jasa Marga, dan pemerintah daerah.
 
"Polri tidak bisa bekerja sendirian, sinergi dan kolaborasi dengan seluruh stakeholders (pemangku kepentingan) dan masyarakat, ini sangat perlu untuk keberhasilan operasi ini," ucap Aan. (ant/ito)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
01:54
01:18
02:35
02:56
03:32
Viral