Prabowo Subianto.
Sumber :
  • Tim tvOne/Julio Trisaputra

Prabowo Buka Suara soal Sengketa Pilpres 2024, Begini Katanya

Jumat, 29 Maret 2024 - 21:55 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Presiden terpilih 2024 Prabowo Subianti buka suara terkait perkara sengketa Pilpres 2024.

Awalnya, Prabowo mengatakan bahwa pihaknya akan menghadapi tantangan yang tidak ringan. Salah satunya sengketa Pilpres 2024 yang sedang bergulir di Mahkamah Konstitusi (MK).

“Ke depan tantangan kita tidak akan ringan, tapi potensinya sangat besar selama beberapa minggu ini setelah kita melihat penetapan dari KPU,” kata Prabowo di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Jumat (29/3/2024).

Meskipun KPU RI sudah menetapkannya sebagai pemenang Pilpres 2024 bersama Gibran Rakabuming Raka. Namun, Prabowo tetap menghormati proses sengketa Pilpres di MK.

“Walaupun kita juga masih menghormati proses-proses yang sudah dilaksanakan dan menunggu hasil akhir dari MK,” ungkapnya.

Ketua Umum Partai Gerindra itu menyebut pihaknya sudah menyiapkan seluruh data terkait gugatan dari kubu Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud. Selain itu, pihaknya juga terus melakukan diskusi terkait hal itu.

“Tapi saya sudah terus menerus melaksanakan suatu diskusi-diskusi, brainstorming-brainstorming, pengumpulan keterangan, pengumpulan data, dan melaksanakan persiapan yang sebaik-baiknyanya,” beber Prabowo. (saa/ebs)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
15:36
01:13
10:09
07:45
09:41
04:03
Viral