Jend. Pol. Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI, Agus Subiyanto cek pasukan Operasi Ketupat 2024 di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat..
Sumber :
  • tvOnenews.com/Julio Trisaputra

Info Mudik, TNI Terjunkan 67.945 Prajurit untuk Pengamanan Mudik Lebaran 2024

Rabu, 3 April 2024 - 16:15 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Tentara Nasional Indonesia (TNI) mengerahkan 67.945 prajurit untuk memberikan kenyamanan masyarakat pada arus mudik dan balik Lebaran 2024.

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengatakan, hal ini untuk memberikan keamanan selama arus mudik dan balik.

"TNI menyiapkan 67.945 personel dalam perbantuan kepada Polri untuk pengamanan mudik lebaran," katanya di Monas, Rabu (3/4/2024).

Agus menjelaskan, operasi ketupat yang akan dimulai pada 4 April 2024.

TNI akan menyebar seluruh anggota ke berbagai sarana umum seperti Bandara, Pelabuhan hingga terminal.

TNI akan membantu di pusat keramaian, tempat ibadah, bandara, pelabuhan, penyeberangan laut, terminal bus, stasiun kereta api, tempat peristirahatan mudik, mal, pasar, tempat rekreasi dan sarana umum lainnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:01
19:40
00:44
02:52
04:19
02:01
Viral