Sandra Dewi saat menyambangi Kejagung RI.
Sumber :
  • Istimewa

Rampung Diperiksa Kejagung Sebagai Saksi Kasus Korupsi Timah, Sandra Dewi Minta Media Tak Sebar Berita Bohong

Kamis, 4 April 2024 - 15:20 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sandra Dewi istri dari Harvey Moeis selaku tersangka kasus korupsi timah rampung menjalani pemeriksaannya sebagai saksi oleh Kejaksaan Agung (Kejagung RI).

Pemeriksaan tersebut berlangsung pada Kamis (4/4/2024) sejak pukul 09.25 WIB hingga 14.14 WIB.

Usai menjalani pemeriksaannya, Sandra Dewi ppun berpesan kepada awak media untuk tak menyampaikan berita bohong.

"Doain ya, doain ya. Jangan bikin berita-berita yang tidak benar. Tolong lihat data yang bener," kata Sandra Dewi kepada awak media, Jakarta, Kamis (4/4/2024).

Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung Kuntadi mengatakan tim penyidik memeriksa Sandra Dewi untuk mengetahui aliran uang hasil korupsi yang dilakukan suaminya, Harvey Moeis.

"Dalam rangka untuk memilah mana yang diduga ada kaitannya dengan tindak pidana yang diduga dilakukan saudara HM, mana yang tidak terkait," kata Kuntadi pada hari dan waktu yang sama.

Kuntadi menjelaskan Sandra Dewi dianggap sebagai salah satu saksi yang mengetahui aliran uang panas yang dihasilkan oleh Harvey Moeis. Keterangan Sandra Dewi sangat diperlukan untuk memetakan aset dan rekening mana saja yang dapat disita kejaksaan sebagai barang bukti.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:42
02:06
01:02
00:50
01:52
01:30
Viral