Pelaku Kekerasan kepada Anak Cenderung Punya Gangguan Kesehatan Mental, Begini Penjelasan Psikolog Klinis.
Sumber :
  • istimewa

Pelaku Kekerasan Anak Cenderung Punya Gangguan Kesehatan Mental, Begini Penjelasan Psikolog Klinis

Jumat, 5 April 2024 - 04:15 WIB

Dia menuturkan saat anak menjadi korban kekerasan fisik dan kekerasan seksual dipastikan diikuti dengan kekerasan emosi atau psikis.

Meski demikian, kekerasan yang paling banyak terjadi dan belum banyak disadari adalah kekerasan emosi dalam bentuk ujaran kemarahan, kebencian, penghinaan, dan bentuk kekerasan verbal lainnya.

"Yang sangat disayangkan, pelaku kekerasan justru berasal dari orang terdekat anak, khususnya orang tua dalam hal pola asuhnya," tutur dia.

Orang dewasa yang melakukan kekerasan pada anak, ujar Indria, umumnya adalah orang-orang yang tidak matang secara emosi atau orang yang semasa kecilnya juga menerima tindakan serupa.

Ketika seseorang mengalami kekerasan di masa kecil, lanjut dia, ada potensi akan melakukan kekerasan yang lebih parah ketika beranjak dewasa.

"Bayangan masa lampau atau trauma masa kecil orang tua memiliki kecenderungan yang lebih besar untuk melakukan tindakan kekerasan serupa atau lebih terhadap anaknya," kata dia.

Oleh karena itu, sebagai orang dewasa yang berada di lingkungan tempat anak tinggal, kata dia, semestinya mampu memberikan perlindungan terhadap tindak kekerasan.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
01:56
09:42
15:09
07:45
14:04
Viral