Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran di Dapur Umum Pengolahan Daging Hewan Kurban (20/7).
Sumber :
  • Jasmine Rachmadi

Luar Biasa, Anggota Polda Metro Jaya Kurbankan 353 Sapi dan 564 Kambing

Selasa, 20 Juli 2021 - 11:57 WIB

Jakarta - Polda Metro Jaya (PMJ) menggelar program bertajuk “Qurban Barokah” pada Hari Raya Iduladha 1442 Hijriah. Untuk menyelenggarakan program tersebut, anggota kepolian menyembelih 353 sapi dan 564 kambing sebagai kurban yang dagingnya akan dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan, terlebih untuk mereka yang terdampak pandemi Covid-19.

Program “Qurban Barokah” ini melibatkan 35 ribu personel PMJ.

"Ini adalah implementasi sedekah di masa pandemi Covid-19. Saya sangat berterima kasih atas semangat seluruh jajaran. Saya terharu dan bangga aparat kepolisian Polda Metro Jaya ditengah kesibukannya tetap meluangkan waktu untuk bersedekah," kata Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran, Selasa (20/7).

Penyembelihan hewan kurban dilakukan di rumah potong hewan (RPH), guna memastikan daging kurban ini layak dikonsumsi masyarakat. Selain itu pemotongan di RPH  juga dilakukan agar tidak menimbulkan kerumunan saat lonjakan Covid-19 seperti saat ini.

Sebagian daging kurban ini dibagikan secara langsung kepada masyarakat yang membutuhkan, sementara sebagian lainnya atau sekitar tujuh ton daging kurban ini diolah menjadi rendang. Pendistribusian dalam bentuk rendang ini juga diharapkan bisa memudahkan dan membantu masyarakat yang membutuhkan. Warga juga tak perlu mengantre untuk mengambil daging kurban lantaran akan dibagikan secara door to door.

Polda Metro Jaya juga berkolaborasi dengan UMKM dalam mengolah sebagian daging menjadi rendang untuk siap dikonsumsi.

Fadil menuturkan program ini merupakan inovasi dan solusi di masa pandemi Covid-19.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:02
00:54
07:24
07:59
02:28
01:48
Viral