news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Maxime Bouttier Lamar Luna Maya.
Sumber :
  • Instagram @derai.studio/@lunamaya

Maxime Bouttier Lamar Luna Maya, Tanpa Ragu Aktris Itu Jawab: I Say Yes

Aktor Maxime Bouttier melamar aktris Luna Maya. Kabar itu disampaikan melalui sebuah foto yang diunggah di Instagram.
Selasa, 1 April 2025 - 12:23 WIB
Reporter:
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Aktor Maxime Bouttier melamar aktris Luna Maya. Kabar itu disampaikan melalui sebuah foto yang diunggah di Instagram @lunamaya pada Selasa (1/4/2025). 

Momen tersebut diabadikan dengan latar pohon bunga Sakura yang bersemi di wilayah Tokyo, Jepang.

"Dengan jantung berdegup kencang oleh cinta, aku katakan YA kepadamu untuk perjalanan indah ini kita akan tuliskan bersama, untuk selamanya," kata Luna (dalam bahasa Inggris) di caption foto tersebut. 

Tampak di foto itu Maxime yang mengenakan jas hitam berlutut di hadapan Luna sambil menunjukkan cincin. 

Luna pun meresponsnya dengan ekspresi terkejut namun penuh kebahagiaan.

Tampak dalam foto tersebut mereka berpelukan dan Luna pun memejamkan mata. Bibirnya tak henti tersenyum. Keduanya tampak menikmati momen bahagia itu.

Pose Luna menunjukkan jari manisnya yang kini dihiasi cincin berlian lalu dipotret dengan kamera poket yang dipegang oleh Maxime.

Di akhir caption-nya, Luna memberitahu bahwa seluruh potret momen romantis tersebut merupakan karya fotografer dari studio foto yang mereka libatkan untuk mengabadikan gambar.

Seperti diketahui, Maxime dan Luna terkonfirmasi sebagai pasangan kekasih yang siap melangkah ke jenjang pernikahan.

Kedekatan Maxime dan Luna terendus sejak April 2023 saat Luna hadir di perayaan hari ulang tahun Maxime. (ant/nsi)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

02:05
01:27
12:44
15:36
06:26
05:03

Viral