news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

ILUSTRASI - Banjir di Jakarta.
Sumber :
  • Rivan Awal Lingga-Antara

Puluhan Motor Mogok Mesin Usai Nekat Terobos Banjir di Jalan DI Panjaitan Jakarta Timur, Pengendara: Air Masuk ke Knalpot

Puluhan sepeda motor mogok mesin usai nekat menerobos banjir di Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur, pada Kamis (29/1/2026). 
Kamis, 29 Januari 2026 - 12:31 WIB
Reporter:
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Puluhan sepeda motor mogok mesin usai nekat menerobos banjir di Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur, pada Kamis (29/1/2026). 

Banjir terjadi imbas hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut sejak dini hari. 

Kondisi ini membuat ketinggian air mencapai sekitar 50 cm atau setengah ban kendaraan.

Genangan air yang semakin tinggi membuat kendaraan roda dua sulit melaluinya.

Farid (34) merupakan salah satu pengendara motor yang mogok.

"Iya. Ini motor saya lagi mogok. Enggak mau nyala mesinnya tadi pas saya terobos jalanan di sini," ujarnya, Kamis (29/1/2026). 

Menurut dia, motornya mogok akibat air banjir yang masuk ke knalpot saat melintas di ruas jalan tersebut.

Imbasnya dia terpaksa menepi dan menunggu hingga kondisi memungkinkan agar kendaraannya dapat kembali dihidupkan.

"Mesin jadi belum hidup, masih banyak air di knalpot, setelah keluar airnya alhamdulillah bisa nyala mesin," ungkapnya.

Farid mengaku sering melintasi Jalan DI Panjaitan dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Akan tetapi, kata dia, kondisi banjir kali ini jauh lebih parah dibandingkan biasanya. 

"Sebenarnya sering lewat sini, tapi baru kali ini mogok karena airnya tinggi," tuturnya. 

Di sisi lain, petugas kepolisian memberlakukan rekayasa lalu lintas dengan mengalihkan sebagian lajur ke arah berlawanan di ruas Jalan DI Panjaitan menyusul banjir yang merendam badan jalan tersebut.

Langkah ini diambil untuk mengurai kepadatan kendaraan akibat genangan air setinggi 40-50 cm. (ant/nsi)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

02:06
02:28
05:47
01:56
01:53
05:36

Viral