Kepala BP2MI, Benny Rhamdani.
Sumber :
  • Tim tvOne/Rizki Amana

Nasib Pilu Pekerja Migran Indonesia Ditemukan Sakit dan Meninggal Dunia saat Pulang, BPMI: Ada 1.400 Jenazah

Rabu, 14 September 2022 - 19:10 WIB

"1.400 jenazah kita sudah tangani kepulangannya dan 95 persen mereka yang dulu berangkat tidak resmi," ungkapnya.

Maraknya aksi kekerasan yang dialami oleh PMI yang melakukan pemberangkatan dan penempatan kerja oleh agensi ilegal membuat pihak BP2MI membentuk Satuan Tugas (Satgas) Sikat Sindikat. 

Kata ia, pembentukan Satgas Sindikat Ilegal guna menekan memberantas agensi ilegal penyalur PMI. 

Ia menuturkan Satgas Sindikat ini bakal mengajak setiap unsur lembaga negara untuk menggaungkan antisipasi terhadap agensi ilegal penyalur PMI. 

"Mandat Undang-Undang, regulasi sudah memberikan wewenang yang sangat-sangat kuat. Itu Undang-Undang TPPO Nomor 21 Tahun 2007. Perpres Nomor 22 Tahun 2021 mandatnya ke kementerian, lembaga," kata Benny. 

"Tinggal kesadaran ideologis apakah kita akan berdiam diri dan melakukan pembiaran atas kejahatan luar biasa ini atau kita melakukan tindakan menyelamatkan anak-anak bangsa kita," sambungnya. 

Di sisi lain, pihak BP2MI turut serta mencatat 2.540 pencegahan keberangkatan PMI melalui sejumlah agensi penyaluran yang Ilegal dalam kurun waktu dua tahun terakhir.(raa/ebs) 
 

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:03
00:58
07:10
03:08
07:10
01:19
Viral