Anggota Komisi B Bidang Perekonomian DPRD DKI Jakarta Manuara Siahaan.
Sumber :
  • DPRD DKI Jakarta

Komisi B DPRD DKI Jakarta Ungkap TransJakarta Segera Revisi Pembangunan Halte Bundaran HI

Sabtu, 1 Oktober 2022 - 15:09 WIB

Jakarta - Anggota Komisi B Bidang Perekonomian DPRD DKI Jakarta Manuara Siahaan ungkap PT TransJakarta akan memodifikasi kembali revitalisasi Halte Bundaran HI agar tidak mengganggu pandangan Patung Selamat Datang.

Ketika memasuki tahap implementasi, pihak TransJakarta menyadari bahwasanya perencanaan dari sisi ketinggian bangunan halte memang menutupi pandangan Patung Selamat Datang.

Politikus PDIP ini mengatakan bahwa biasa dalam proses pembangunan ada kekeliruan, dan TransJakarta sendiri mengaku akan melakukan revisi kekeliruan dalam proses desain.

“Ya, memang setelah diimplementasikan perencanaan itu dari sisi penampakan ketinggian bangunan halte ternyata mengganggu Patung Selamat Datang, dan memang harus direvisi. Bisa saja ada kekeliruan proses yang harus dilakukan, dan saya lihat TJ melakukan revisi sedikit kekeliruan dalam proses desain,” jelas Manuara saat dihubungi media, pada Sabtu (1/10/2022).

Berdasarkan penuturan Manuara, pihak TransJakarta akan melakukan modifikasi pada ketinggian bangunan sehingga tidak mengganggu penglihatan masyarakat terhadap Patung Selamat Datang.

“Kan ada namanya ambang batas bangunan, jadi sepanjang itu masih dalam kriteria keamanan bangunan, itu tidak masalah,” ungkapnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
12:57
01:51
06:48
09:30
03:52
01:15
Viral