Anies Baswedan.
Sumber :
  • Antara

Anies Baswedan Disebut Manfaatkan Jabatan Gubernur Sebagai Ajang Kampanye, Ahmad Riza Patria Ikut Buka Suara

Selasa, 4 Oktober 2022 - 17:13 WIB

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dideklarasikan oleh Partai NasDem untuk maju sebagai bakal calon presiden (capres) menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi mengatakan Anies Baswedan tidak boleh memanfaatkan sisa jabatannya sebagai Gubernur menjadi panggung pribadi membangun pondasi Pemilu 2024.

Menanggapi pesan tersebut, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyatakan bahwa Anies adalah sosok yang bijak dan tidak mencampuri kepentingan pribadi dengan tugasnya sebagai Kepala Daerah.

“Saya kira Pak Gubernur, Pak Anies memahami. Selama ini kan tidak mencampuradukkan urusan DKI dengan urusan politik, urusan pencapresan. Pak Anies sudah mengertilah,” kata Riza saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (4/10/2022).

Lebih lanjut, politikus Partai Gerindra ini pun tidak mempermasalahkan kondisi Anies yang saat ini masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta hingga 16 Oktober 2022, namun sudah dideklarasikan sebagai calon presiden.

Riza menilai kejadian ini adalah murni hak politik dan tidak ada yang salah. Partai politik mana pun boleh mendeklarasikan jagoannya, tak pelak Gerindra yang mengusung Prabowo Subianto maju sebagai capres.

“Itu kan hak partai, mau kapan saja mendeklarasikan calon itu hak partai. Semua partai politik punya hak untuk mendeklarasikan. Partai kami kan (Gerindra) juga udah duluan di Rapimnas kemarin mengusung Pak Prabowo,” pungkasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:38
16:19
04:46
01:55
02:26
02:13
Viral