Ilustrasi Awan Hitam.
Sumber :
  • Antara

Heboh Angin Puting Beliung, Ini Kata BMKG

Rabu, 22 September 2021 - 22:47 WIB

Jakarta – Pada Selasa (21/9), masyarakat dihebohkan dengan video yang menunjukkan hujan es disertai angin kencang. Masyarakat menduga bahwa hari itu angin puting beliung menerjang Depok dan Bogor. Deputi Bidang Meteorologi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) (BMKG) Guswanto memastikan bahwa yang terjadi kemarin adalah hujan es disertai angin kencang, bukan puting beliung.

“Seperti yang saya kabarkan kemarin, bahwa kemarin terjadi hujan es disertai angin kencang di Depok, Kota Bogor dan Kabupaten Bogor. Kalau Puting beliung harus ada angin berputar yg menjuntai seperti belalai gajah,” kata Guswato kepada tvonenews.com saat dihubungi, Rabu (22/9).

Angin puting beliung adalah angin kencang, namun tak semua angin kencang dapat dikatakan sebagai angin puting beliung.

“Masih tergantung kepada berapa kecepatan angin yang menyertainya, juga berdasarkan waktu kejadiannya. Angin puting beliung sendiri merupakan angin kencang yang berputar-putar membentuk pusaran,” tambah Guswanto.

Dari semua video yang telah diperiksa oleh BMKG, dipastikan tidak ada puting beliung di wilayah Depok dan Bogor.

“Dari semua video tidak terlihat kalau bendanya tertarik ke atas, ini langsung terhempas ke kanan kiri atau jatuh ke tanah,” jelas Guswato.

Guswanto mengatakan berdasarkan analisis citra satelit kejadian tersebut terjadi karena adanya pertumbuhan awan Cumulonimbus yang sangat aktif terbentuk disekitar wilayah Jabodetabek mulai siang hari hingga menjelang sore dan menyebabkan hujan dengan kategori sangat lebat dalam periode beberapa jam.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:28
00:58
06:16
01:54
01:38
10:26
Viral