Pelaksanaan vaksinasi di Pesantren Al Fatah, Banjarnegara tahap 1 dan tahap 2 beberapa waktu lalu..
Sumber :
  • Tim tvOne - Ronaldo Bramantyo

Capaian Vaksinasi Rendah, IDI Banjarnegara Minta Masyarakat Tak Pilih-Pilih Vaksin

Selasa, 5 Oktober 2021 - 20:16 WIB

Banjarnegara, Jawa Tengah - Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Banjarnegara meminta masyarakat tak pilih pilih vaksin agar segera tercapai herd immunity.

Hal tersebut disampaikan Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Banjarnegara dr Agus Ujianto SpB.

“Untuk mempercepat herd immunity, masyarakat tidak perlu memilih jenis vaksin mana. Ini penting untuk mempercepat tercapainya kekebalan kelompok di masyrakat,” kata Agus yang juga Direktur RS Islam Banjarnegara, Selasa (5/10/2021).

Berdasarkan data Komisi Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC PEN) melalui Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banjarnegara dr Latifa Hesti Purwaningtyas M Kes, saat ini (05/10/2021) vaksinasi di Kabupaten Banjarnegara dosis 1 sudah mencapai 24,66%, dan dosis 2 sebanyak 13,98%.

Menurut dr.Agus tidak dipungkiri, di masyarakat beredar kepercayaan penggunaan vaksin, kaitannya dengan kekuatan vaksin, Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (Kipi) dan lainnya.

“Boleh saja masyarakat memilih, tetapi saran kami, gunakan yang ada dulu yang ada di depan mata,” katanya.

Agus menambahkan, agar masyarakat tidak meragukan vaksin Covid-19 hanya dari nilai efektivitas dan keamanan vaksin hanya berdasarkan perbandingan presentase efikasi setiap kandidat vaksin corona yang ada.

Seperti diketahui, pemerintah melalui Keputusan Menteri Kesehatan No. 9860/2020 menyetujui 6 vaksin Covid-19 untuk masyarakat Indonesi yaitu Sinovac Biotech Ltd, Merah Putih dari Bio Farma, AstraZeneca, Sinopharm, Moderna dan Pfizer-BioNTech.

Tiga aspek penting vaksin, menurut Agus adalah, keamanan, mutu, dan khasiat dari vaksin tersebut.(Ronaldo Bramantyo/Buz)

 

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
25:31
03:07
07:12
11:19
05:11
03:04
Viral