Kolase Foto - Wapemred tvonenews.com, background pengundian nomor urut Capres/Cawapres di KPU..
Sumber :
  • tim tvonenews

Politik Melodrama vs Politik Gagasan

Senin, 20 November 2023 - 14:25 WIB

Esoknya narasi melodrama disebarkan oleh para pendengung (buzzer). Gambar gambar dramatik beredar, bahwa sang tokoh senior menampik permohonan sumkem dari anak anak muda. Sebuah pameran kesombongan sedang dipertontonkan. Dan Gibran-Kaesang adalah tokoh protagonis yang akan melawan antagonisme tokoh tokoh tua

Penonton bertepuk, konstituen terbelah, dengan segera dipaksa mendukung salah satu pihak. Terutama ‘tokoh baik’, ‘berbudi pekerti’ segera mendapatkan simpati.

Demikian, seperti dalam cerita berlarat-larat sinetron atau opera sabun, kita tak mendapatkan karakter kuat yang meyakinkan, yang dibentuk dari perjalanan, sejarah, konflik pribadi (inner) sang tokoh sendiri, tapi hanya dari situasi pertentangan tokoh dengan orang lain. Pertentangan antara si jahat dengan si baik, perlawanan si baik melawan situasi menindas, perjuangan moral melawan kesombongan. Cerita kodian yang hitam putih. Publik dianggap tak memiliki nalar kritis, maka dijejali cerita berselera rendah yang berulang ulang setiap lima tahunan. 

Tengoklah, adakah akal sehat, gagasan jitu, program logis dari baliho, poster, billboard  para caleg yang disebar tak menarik itu (sebagian bahkan serampangan dipaku pada pohon-pohon peneduh pinggir jalan). 

Jika partai anu berkuasa BBM akan dibagikan gratis, biaya BPJS ditanggung negara, kemiskinan segera lenyap, pertumbuhan ekonomi melesat, bla, bla, bla. Tapi yakinkah rakyat? Percayakah warga selain anggapan bahwa itu hanya upaya sesaat masa kampanye untuk mendapatkan suara?

Sebagai syarat prosedural untuk melengkapi pendaftaran capres dan cawapres, ada visi misi yang didaftarkan tiga pasang capres, tapi adakah warga yang peduli dengan program-program partai politik sekarang ini? Padahal dari mana  pertarungan gagasan akan kita dapatkan, jika tidak dari visi misi yang disertakan capres cawapres saat mendaftar pada Komisi Pemilihan Umum. 

Baiklah, saya mencoba berupaya mencarinya. Ternyata dari laman KPU saya menemukan program kerja, visi misi yang sudah disusun, ditawarkan pada publik oleh masing masing tim sukses pasangan capres dan cawapres jika kelak berkuasa. 

Berita Terkait :
1
2
3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral