Marselino Ferdinan.
Sumber :
  • twitter

Marselino Ferdinan Disambut Fans bak 'Pangeran', tapi Ada Momen Konyol, Eks Persebaya itu Sampai...

Jumat, 9 Juni 2023 - 13:38 WIB

tvOnenews.com - Tim Nasional Indonesia sudah melakukan pemusatan latihan di Surabaya jelang FIFA Matchday melawan Palestina pada 14 Juni mendatang yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT). 

Pelatih Shin Tae-yong sendiri sudah memanggil 26 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan kali ini. Namun belum semua pemain bergabung dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia kali ini.

Sejumlah pemain masih belum bergabung dengan berbagai alasan, mulai dari belum mendapatkan izin dari klub yang mereka bela, masih berlibur, dan berbagai urusan lainnya.

Namun bukan itu saja, pelatih Shin Tae-yong sendiri belum bisa memimpin pemusatan latihan Tim Nasional Indonesia di Surabaya kali ini jelang laga melawan Palestina 14 Juni mendatang.

Ketidakhadiran Shin Tae-yong sendiri di konfirmasi oleh asisten pelatih, Nova Arianto pada latihan yang berlangsung hari Kamis 8 Juni 2023 kemarin.

Namun, Nova Arianto tidak mau mengungkapkan alasan mengapa Shin Tae-yong harus absen pada tiga hari pertama pemusatan latihan Tim Nasional Indonesia yang berlangsung di Surabaya itu.

Banyak yang mengatakan, tengah berburu pemain keturunan Indonesia dengan kualitas teratas atau grade A di Eropa, Shin Tae-yong didampingi oleh staf analis kepercayaannya yakni Kim Jong-jin.

Pada sesi latihan tersebut ada satu momen menarik yang terjadi ketika Tim Nasional Indonesia baru saja datang ke lokasi latihan lapangan thor Surabaya.

Turun dari bus yang mengangkut mereka, sejumlah pemain keluar dengan mendapat sambutan meriah dari para suporter yang sengaja menunggu kedatangan mereka di sekitar lapangan Thor.

Satu persatu pemain tim nasional Indonesia diiringi dengan sorakan meriah para pendukung tim nasional Indonesia yang datang memadati lapangan Thor tempat mereka berlatih.

Momen lucu terjadi saat salah satu pemain Timnas Indonesia yang saat ini bermain untuk tim dari kasta kedua Liga Belgia, K.M.S.K Deinze, Marselino Ferdinan dikerubungi oleh para pendukung timnas yang datang.

Turun dari bus, Marselino langsung mendapatkan sambutan meriah dari para suporter tim nasional Indonesia, bahkan Marselino sampai di tarik-tarik oleh pendukung yang datang menyaksikan sesi latihan Timnas Indonesia.

Sebelum bermain untuk klub Eropa K.M.S.K Deinze, Marselino Ferdinan memulai karier seniornya saat bergabung dengan Persebaya Surabaya pada tahun 2020 dan berhasil meraih titel pemain muda terbaik Liga 1.

Maka tak heran publik Surabaya sangat mengelu elukan pemuda yang saat ini berusia 18 tahun. Pada SEA Games 2023 lalu, Marselino Ferdinan memiliki peran yang cukup penting atas keberhasilan Skuad Garuda Muda meraih medali emas SEA Games setelah 32 tahun penantian.

Bersama dengan K.M.S.K Deinze, Marselino sudah mendapatkan empat kali kesempatan bermain dan berhasil menyumbangkan satu gol. (akg)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:25
02:55
01:16
04:03
01:20
01:19
Viral