- Persib
Walau Lepas Hehanussa Bersaudara, Pelatih Persib Bojan Hodak Malah Dibuat Bingung di Bursa Transfer Pemain
Jakarta, tvOnenews.com - Persib Bandung resmi melepas dua pemainnya, Rezaldi Hehanussa dan Hamra Hehanussa ke Persik Kediri. Keputusan ini tak lepas karena kedua pemain kekurangan menit bermain di Maung Bandung.
Keputusan kedua pemain ini diakui Bojan Hodak menjadi berat mengingat dia membutuhkan pemain untuk mengarungi paruh musim kedua ini baik di Super League 2025-2026 maupun AFC Champions League Two 2025-2026.
Walau sudah melepas Hehanussa bersaudara, ternyata posisi Persib belum pada komunikasi dengan pemain mana pun.
"Saya benar-benar belum memiliki pemain baru. Saat ini kami juga belum bicara dengan siapapun. Kita masih harus melihat," kata Bojan.
"Rezaldi dan Hamra pergi secara pinjaman, jadi mungkin kami akan mencari satu pemain lagi tapi belum bisa dikonfirmasi," tegasnya.
Dia pun memastikan Persib tak banyak bergeriliya di bursa transfer paruh musim ini. Walau sudah satu pekan sejak dibuka pendaftaran pemain oleh operator, Persib belum mendaftarkan nama baru atau kembali melepas pemain yang ada di dalam skuad.
"Karena yang lainnya kami masih membutuhkannya. Jadi kami tidak bisa banyak melepas pemain. Kami masih akan bermain di ACL Two dan kami minimal masih akan bertanding 19 kali. Jika kami lolos, maka akan lebih banyak lagi (pertandingan)," tegasnya.
Walau berat melepas kakak beradik tersebut, Bojan Hodak tetap memberikan doa terbaiknya untuk Rezaldi dan Hamra. Menurutnya, Rezaldi merupakan salah satu pemain yang menjadi awal kesuksesan Persib di bawah asuhannya.
"Harapan saya, Rezaldi bersama saya di tiga musim terakhir dan dia melakukan dengan baik pada musim pertama saya di sini dan menjadi pilihan pertama. Kami menjadi juara," katanya.
"Tapi musim lalu dia mengalami cedera dan musim ini kurang mendapat menit bermain. Kontrak dia juga akan selesai di musim panas (akhir musim) ini, jadi dia harus bermain," katanya.
Mengingat menit bermain adalah hal yang dibutuhkan pemain, tentu Hamra pun memilih untuk mencari klub yang memberikannya menit bermain sebagai modal di musim depan.
Kondisi berbeda justru dialami oleh Hamra yang baru masuk di awal musim ini. Hamra mengalami debut minor di pramusim yang membuatnya tersisihkan. Bojan mengakui kesalahan itu justru membuat Hamra kehilangan kepercayaan diri yang saat itu membuat Bojan tertarik membawanya dari Persik.
"Setelah itu, kami tidak punya kesempatan untuk memainkannya. Tentu dia juga membutuhkan menit bermain dan saya harap dia bisa seperti musim lalu. Karena itu yang membuat kami mendatangkannya," kata Bojan.
"Jadi kedua pemain itu dipinjamkan ke sana, tapi di masa yang akan datang, kami masih bisa mempertahankannya jika bermain dengan baik," tegasnya. (hfp)