- Instagram @hanifsjahbandi
Hanif Sjahbandi Naik Meja Operasi, Mauricio Souza Bisa Angkut 3 Gelandang Ini ke Persija Jakarta
tvOnenews.com - Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza harus bergerak cepat mencari gelandang baru jelang ditutupnya bursa transfer Super League 2025/2026.
Pasalnya, gelandang andalan Persija Jakarta yakni Hanif Sjahbandi dipastikan mengalami cedera dan harus naik ke meja operasi, sehingga akan absen cukup panjang.
Geliat Persija Jakarta di bursa transfer paruh musim tampaknya belum berhenti di nama Fajar Fathurrahman dan top skor Liga India, Alaaeddine Ajaraie.
Ini karena tim berjuluk Macan Kemayoran itu masih punya pekerjaan rumah yang perlu diselesaikan, salah satunya kekosongan di beberapa sektor permainan.
Lini permainan yang dikatakan krisis pemain berkualitas adalah gelandang. Sejauh ini, Persija Jakarta hanya punya Van Basty Sousa, Fabio Calonego dan Aditya Warman.
Adapun pemain yang berposisi di lini tengah seperti Hanif Sjahbandi dipastikan absen cukup lama lantaran cedera yang dialami membuatnya naik meja operasi.
“Qodarullah, saya harus absen karena cedera yang memaksa saya untuk naik ke meja operasi kembali,“ tulis Hanif Sjahbandi di akun Instagram-nya, Selasa (20/1).
“Ini adalah musim yang tidak mudah. Namun banyak pelajaran berharga, dan dukungan dari kalian yang selalu membuat saya kuat,“ lanjutnya.
Dengan krisis pemain tengah, siapa saja gelandang baru yang bisa didatangkan pelatih Mauricio Souza ke Persija Jakarta?
1. Ricky Kambuaya
- Instagram @richardo_r55
Rumor Ricky Kambuaya menuju Persija Jakarta sudah santer terdengar sejak bulan Desember silam. Kapten Dewa United itu dirasa tepat untuk melengkapi komposisi lini tengah Macan Kemayoran.
Apalagi ketika Jakmania menuliskan harapan supaya Ricky Kambuaya bisa datang ke Persija Jakarta, sang pemain memberikan balasan positif.
Belum ada konfirmasi lebih lanjut terkait transfer yang melibatkan Ricky Kambuaya ke Persija Jakarta. Kedua pihak pun sepakat membantah itu.
Kendati demikian, presentase bergabungnya Ricky Kambuaya ke Persija Jakarta menurut Transfermarkt mengalami peningkatan dari 13 persen menjadi 26 persen.
2. Paulo Ricardo
- Instagram @pauloricardof94
Laporan dari jurnalis Italia mengabarkan jika Paulo Ricardo dijadwalkan bakal menjalani tes medis dengan Persija Jakarta pagi ini, Rabu pagi (21/1).
Spekulasi itu semakin menguat ketika Paulo Ricardo mengumumkan perpisahan dengan klub lamanya yakni KuPS, kontestan liga Finlandia beberapa hari lalu.
Kendati banyak digosipkan akan mengisi sektor pertahanan Persija Jakarta, namun Paulo Ricardo ternyata bisa beroperasi sebagai gelandang bertahan.
Menurut data Transfermarkt, Paulo Ricardo pernah tujuh kali menempati pos gelandang bertahan, posis yang biasa ditempati oleh Hanif Sjahbandi.
3. Ivar Jenner
- Instagram @ivarjnr
Rumor transfer Ivar Jenner dari FC Utrecht ke Persija Jakarta masih simpang siur. Pasalnya, kabar kepindahan sang pemain masih bersifat spekulasi.
Indikasi ke Persija Jakarta menguat lantaran Ivar Jenner tidak disertakan ke dalam skuad Jong Utrecht saat kalah dari Jong PSV dengan skor 3-5, Selasa (20/1) kemarin.
Namun, seperti kabar yang berseliweran di media sosial, Manajer Persija Jakarta Ardi Tjahjoko membantah kabar transfer Ivar Jenner ke Macan Kemayoran.
Namun, melihat cedera Hanif Sjahbandi yang cukup serius, maka Ivar Jenner semestinya layak dipertimbangkan mengisi peran sentral di lini tengah Persija Jakarta.
(han)