Skuad asing Persebaya di Liga 1 2022-2023 berlaga di Gelora Bung Tomo pada pramusim..
Sumber :
  • Persebaya

Link Streaming Persebaya vs Persita dan Ketentuan Baru di Stadion Gelora Bung Tomo yang Wajib Bonek Tahu

Senin, 1 Agustus 2022 - 14:00 WIB

Surabaya, Jawa Timur - Persebaya akan melakoni laga kandang pertama di Liga 1 musim 2022-2023. Menjamu Persita Tanggerang, Pelatih Aji Santoso yakin Green Force akan tampil lebih spartan di hadapan Bonek Mania. Adapun link streaming Persebaya vs Persita di Gelora Bung Tomo tersaji di akhir artikel.

Kick off laga Persebaya vs Persita akan dimulai pukul 20.30 WIB. Jelang laga, para penonton telah diimbau untuk melakukan penukaran tiket demi keselamatan dan keamanan bersama.

Ketentuan tersebut merupakan standar pengamanan pertandingan. Tak hanya Bonek sebagai penonton, semua pihak termasuk panita pelaksana, tamu VVIP, petugaas keamanan, pelaku UMKM, hingga ball boy juga akan mendapatkan gelang resmi sebagai tiket.

Sekretaris Persebaya Ram Surahman menyebut, gelang tiket itu nantinya akan mempermudah proses penyaringan di pintu masuk stadion. Dengan teknologi barcode khusus, antrean masuk akan lebih cepat dan tidak menyebabkan kerumunan yang membahayakan.

”Kewajiban semua orang bergelang kami lakukan untuk mempermudah screening. Agar semua orang yang masuk stadion adalah yang berhak masuk stadion. Tanpa gelang tiket, hal itu akan mempersulit screening di ring pertama,” ungkap Ram.

Gelang tiket diyakini dapat mengantisipasi pemalsuan barcode pada e-voucher. ”Beberapa pekan lalu ada dua suporter meninggal di ring satu venue stadion Piala Presiden, disebabkan penumpukan penonton di sekitar gate. Analisa kepolisian menyebutkan banyak yang menggandakan barcode e-voucher. Hal ini kita hindari. Semua harus bergelang masuk areal stadion,” terang Ram.

No Flare, No Petasan, No Kembang Api, No Smoke Bombs, sampai No Racism

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:07
04:41
02:33
02:15
05:26
01:05
Viral