news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Pelatih PSG, Luis Enrique.
Sumber :
  • Website PSG

Liga Champions: Luis Enrique Semringah, Puji Mentalitas PSG Usai Taklukkan Arsenal di Emirates

Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Luis Enrique, memuji mentalitas para pemainnya usai meraih kemenangan atas Arsenal di leg pertama semifinal Liga Champions 2024-2025.
Rabu, 30 April 2025 - 09:53 WIB
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Luis Enrique, memuji mentalitas para pemainnya usai meraih kemenangan atas Arsenal di leg pertama semifinal Liga Champions 2024-2025.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Emirates, London, Rabu (30/4) dini hari WIB tersebut, PSG sebagai tim tamu berhasil menang tipis 1-0.

Gol cepat Ousmane Dembele pada awal laga menjadi penentu kemenangan Les Parisiens di pertandingan ini.

Dikutip dari AFP, pascalaga Enrique menilai performa anak asuhnya menunjukkan karakter kuat yang menjadi identitas tim.

“Kami menunjukkan mentalitas luar biasa, dan bagi saya sebagai pelatih PSG, itu adalah hal yang sangat membanggakan,” kata pelatih asal Spanyol tersebut.

Enrique mengakui timnya memiliki peluang untuk menambah keunggulan, namun tetap puas dengan hasil akhir.

“Saya tidak bisa mengeluh. Ini pertandingan yang penuh emosi dan atmosfernya luar biasa. Gol cepat memberi kami kepercayaan diri,”

“Kemenangan atau kekalahan bisa terjadi, tetapi mentalitas tim inilah yang paling saya banggakan,” ujarnya.

Meski mengantongi keunggulan menjelang leg kedua, Enrique menegaskan PSG tidak akan meremehkan Arsenal yang akan datang dengan motivasi tinggi.

“Kami tahu betapa sulitnya laga ini. Para pemain tidak akan terlena. Kami harus mengendalikan emosi dan bermain sesuai identitas kami, terlebih di hadapan pendukung sendiri,” tutupnya.

PSG akan menjamu Arsenal pada leg kedua di Parc des Princes, Kamis (8/5) dini hari WIB, dan hanya membutuhkan hasil imbang untuk mengamankan tiket ke final Liga Champions.

(sub)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

02:05
01:27
12:44
15:36
06:26
05:03

Viral