Lapangan SUGBK mengalami kerusakan setelah digunakan konser.
Sumber :
  • PSSI

Rumput Rusak Karena Konser Blackpink, SUGBK Puasa Sampai Piala Dunia U-20, Laga Persija Vs Persib Gagal di SUGBK

Selasa, 14 Maret 2023 - 12:35 WIB

tvOnenews.com - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memastikan untuk mengistirahatkan lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta dari segala aktivitas termasuk sepak bola. 

Rumput lapangan SUGBK mengalami kerusakan parah setelah konser Raisa dan Blackpink yang berlangsung dengan jarak waktu yang tak terlalu jauh. Terakhir, Blackpink konser selama dua hari pada Sabtu-Minggu (11-12/3/2023). 

"Tidak ada lagi event di sini, apakah event olahraga, event kesenian, tidak ada lagi karena ini sudah menjadi titik kritikal dan rumputnya memprihatinkan," kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dalam siaran pers yang diterima tvOnenews, Selasa (14/3/2023). 

Erick mengklaim tidak ingin mempermalukan Indonesia di mata dunia. Dia memastikan tak ajang apapun yang akan digelar di SUGBK sampai Piala Dunia U-20 digelar.

"Kita tidak mau dipermalukan dalam penyelenggaraan event dunia. Saya rasa dengan pimpinan kepala daerah, Direksi SUGBK, kita pastikan solid. Apapun, kita harus pertahankan kondisi rumput terbaik untuk kejuaraan dunia yang sudah kita persiapkan selama ini," kata Erick. 

Padahal selama digunakan konser, pihak pengelola melakukan penutupan dengan karpet khusus. Konser tersebut pun membuat penjadwalan penjahitan rumput sintetis mengalami penundaan. 

Laga Uji Coba Kontra Burundi dan Persija Kontra Persib Tak Bisa Berlangsung di SUGBK

Akibatnya, beberapa ajang yang rencananya dijadwalkan di SUGBK pun akhirnya dibatalkan. Termasuk laga uji coba FIFA Matchday antara Indonesia kontra Burundi yang akhirnya digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. 

Erick pun meminta laga Persija dan Persib yang seharusnya digelar di SUGBK pada 31 Maret 2023 untuk dibatalkan. Erick tidak ingin dianggap membeda-bedakan kebijakan untuk penggunakan lapangan SUGBK. 

"Semua event kita batalkan, dan kita tidak membeda-bedakan, apakah event entertainment, olahraga, dan lainnnya. Semua tidak dimungkinkan lagi digelar Gelora Bung Karno," kata Erick.

"Ini bukan masalah pilihan salah dan benar, tapi ini kebijakan yang harus kita ambil kalau kita tidak mau gagal, apalagi di stadion ini akan digelar pembukaan," katanya.

(hfp)

timnas/107291-jadi-debut-pertama-ini-cara-israel-u-20-bisa-lolos-ke-piala-dunia-u-20">

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:21
04:28
07:37
01:21
09:01
01:23
Viral