Update proses naturalisasi Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick, begini kata PSSI..
Sumber :
  • PSSI

Update Proses Naturalisasi Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick untuk Timnas Indonesia U-20

Sabtu, 18 Maret 2023 - 11:25 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, mengatakan bahwa proses naturalisasi tiga pemain keturunan untuk Timnas Indonesia U-20 akan segera diusung ke DPR RI.

PSSI akan membahas proses naturalisasi Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick bersama Komisi X DPR RI, Komisi III DPR RI, dan juga dibahas dalam rapat paripurna. Pembahasan di DPR RI untuk menentukan apakah ketiga pemain keturunan tersebut disetujui atau tidak.

"Tanggal 20 itu kita RDP dengan Komisi X, tanggal 21 dengan Komisi III, kemudian paripurna setelah itu," kata Waketum PSSI Zainudin Amali pada Jumat (17/3/2023).

Ketiga pemain itu pun akan melewati tahapan-tahapan yang biasa dilakukan dalam sebuah proses naturalisasi hingga pengambilan sumpah sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).

"Proses seperti biasa, Walsh, Jordi, dan Pattynama kan zoom, ga langsung, yang datang saat sumpah harus datang," ujarnya.

"Untuk targetnya ya saat setelah diputuskan di paripurna tanggal 21 kan proses dari legislatifnya sudah tinggal diantarkan ke presiden untuk tandatangan, kemudian sumpah dan selesai," jelasnya menambahkan.

Selain menjalani proses naturalisasi sebagai WNI, baik Ivar Jenner, Justin Hubner, dan Rafael Struick juga harus pindah federasi. Baik ketiganya merupakan pemain keturunan asal Belanda sehingga mereka harus pindah dari KNVB ke PSSI.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
01:54
01:18
02:35
02:56
03:32
Viral