news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Striker berdarah Batak Luke Vickery dikabarkan bisa dinaturalisasi Timnas Indonesia.
Sumber :
  • Instagram @lukevickery11

Lupakan Pascal Struijk, John Herdman Dikabarkan Pantau Ketat Pemain Berdarah Medan Calon Tandem Ole Romeny

John Herdman langsung memasang standar tinggi sejak resmi menakhodai Timnas Indonesia. Lupakan Pascal Struijk, winger berdarah Medan ini siap dinaturalisasi?
Sabtu, 24 Januari 2026 - 20:41 WIB
Reporter:
Editor :

tvOnenews.com - John Herdman langsung memasang standar tinggi sejak resmi menakhodai Timnas Indonesia.

Pelatih asal Inggris itu tak sekadar menatap prestasi regional, melainkan membidik level yang jauh lebih besar: membuka jalan menuju Piala Dunia 2030.

Sejak awal, Herdman menegaskan bahwa kualitas skuad menjadi kunci utama.

Ia percaya, intensitas permainan dan kecerdasan taktik hanya bisa dibangun jika Timnas Indonesia diperkuat pemain yang terbiasa bersaing di level elite.

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman
Sumber :
  • tvOnenews.com - Ilham Giovanni

Dalam pengenalannya, Herdman menyebut pentingnya kehadiran pemain kategori Level 1 dan Level 2, yakni mereka yang berkompetisi di lima liga top dunia atau liga dengan standar serupa.

Bagi mantan pelatih Timnas Kanada tersebut, rekam jejak karier adalah cerminan kualitas yang tak bisa dimanipulasi.

Sejalan dengan visi tersebut, perhatian kembali tertuju pada pemain keturunan Indonesia yang berkarier di Eropa dan luar negeri.

Sedikitnya sembilan nama kini disebut-sebut layak masuk radar PSSI untuk proses naturalisasi.

Beberapa di antaranya adalah Dani van den Heuvel, Laurin Ulrich, Jenson Seelt, hingga Pascal Struijk.

Pemain keturunan Indonesia Pascal Struijk di Leeds United
Sumber :
  • REUTERS/Chris Radburn

Dua nama terakhir bahkan digadang-gadang sebagai opsi ideal untuk memperkuat lini pertahanan Garuda.

Pengalaman Struijk bersama Leeds United dan Seelt di VfL Wolfsburg dinilai mampu menghadirkan ketenangan di lini belakang, terutama jelang Piala Asia 2027.

Namun, peluang Struijk memperkuat Indonesia masih menemui hambatan, lantaran sang pemain telah menyatakan belum tertarik membela Merah Putih.

Di tengah ketidakpastian sektor belakang, fokus pun bergeser ke lini depan. Nama Luke Vickery mencuat sebagai kandidat yang paling memungkinkan untuk segera diproses.

Luke Vickery
Sumber :
  • Instagram - Luke Vickery

Winger Macarthur FC itu tampil cukup konsisten di Liga Australia musim ini dengan kontribusi dua gol dan dua assist dari 12 pertandingan.

Usianya yang masih muda, ditambah kekuatan fisik serta ketajaman di sisi kanan serangan, membuatnya dinilai cocok dengan kebutuhan Timnas Indonesia saat ini.

Pengamat sepak bola nasional, Bung Harpa, menilai Vickery memiliki profil permainan yang sejalan dengan gaya Ole Romeny.

Berita Terkait

1
2 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

02:11
01:16
05:22
07:46
02:27
01:56

Viral