Pemkab Banyumas Menutup Seluruh Wahana Jembatan Kaca

Jumat, 27 Oktober 2023 - 10:11 WIB

Banyumas, tvOnenews.com - Menyusul insiden pecahnya jembatan kaca di kawasan wisata The Geong, Hutan Pinus Limpakuwus, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah semua wahana serupa yang ada di Kabupaten Banyumas ditutup. 

Pemerintah Kabupaten Banyumas mengambil langkah menutup semua wahana jembatan kaca seperti di lokasi wisata Baturaden yang dimana wahana jembatan kaca ini sudah ada sejak 2019. 

Hal ini dilakukan sebagai langkah pencegahan risiko kejadian yang sama seperti insiden jembatan kaca Hutan Pinus Limpakuwus yang menewaskan satu orang pengunjung.  

Selanjutnya, pihak pengelola tengah menunggu proses audit untuk menentukan standar kelayakan termasuk keselamatan pengunjung. 

Diketahui sebelumnya, penyidik Kepolisian Resor Kota (Polresta) Banyumas hingga saat ini telah memeriksa 12 orang saksi terkait insiden wahana jembatan kaca.

Berdasarkan keterangan awal dari pihak pemilik, diketahui bahwa jembatan kaca tersebut dibangun oleh pemilik bersama karyawannya selama 11 bulan dan tidak ada uji kelayakan dari pihak terkait.

Selain itu, kata dia, tidak ada sistem pengamanan memadai yang dibuat secara tertulis agar bisa dijadikan petunjuk dan dibaca oleh pengunjung saat memasuki wahana tersebut sebagai upaya untuk mencegah terjadinya kecelakaan.

Sementara itu, terkait dengan kemungkinan adanya unsur kelalaian, dia mengatakan saat ini Tim Labfor sedang bekerja untuk mengecek jenis kaca yang digunakan, klasifikasi kaca dan kelayakan konstruksi jembatan kaca tersebut. Berikut selengkapnya. 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:32
04:19
01:51
04:21
03:35
06:27
Viral