Hasil Tiap Lembaga Survei Tunjukkan Angka Berbeda, Masihkah Bisa Dipercaya

Minggu, 12 November 2023 - 09:44 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kurang lebih 3 bulan lagi, pesta demokrasi akan berlangsung secara serentak. 

Salah satu yang menarik perhatian publik adalah munculnya tiga pasangan bakal calon presiden dan wakil presiden yakni pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dan, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

Para bakal pasangan capres dan cawapres pun terus melakukan strategi dalam mendulang suara pemilih.

Gayung bersambut, sejumlah lembaga survei mulai memainkan hasil yang fantastis.

Angka survei duet Prabowo Subianto Gibran Rakabuming  Raka yang meroket di atas 40% meninggalkan dua pesaingnya Ganjar Pranowo-Mahfud MD dan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.

Jajak pendapat terbaru Poltracking Indonesia menyebutkan elektabilitas pasangan Prabowo-Gibran berada di angka 40,2%. Sedangkan Ganjar-Mahfud 30,1%, dan diikuti Anis Muhaimin 24,4%. 

Sebelumnya Survei Charta Politika masih mengunggulkan Ganjar-Mahfud meski angkanya tipis dengan Prabowo-Gibran.

Survei Charta Politika juga menyebut ada tren positif dari pasangan Anies-Muhaimin.

Sementara menurut Populi Center, angka Prabowo-Gibran menyentuh 43,1%. 

Hasil survei ini tentunya masih dinamis dan terus berubah. Namun hasil tiap lembaga survei masih menunjukkan angka berbeda.

Masyarakat harus pintar membaca data karena saat ini kepercayaan publik sedang diuji oleh lembaga survei yang murni atau sebagai konsultan politik capres-cawapres. (awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:24
01:09
02:47
02:23
01:31
03:15
Viral