Jokowi Beri Respons Positif Indonesia Lolos 16 Besar Piala ASIA

Sabtu, 27 Januari 2024 - 09:08 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sejumlah cerita mewarnai euforia pemain Timnas Indonesia setelah memastikan lolos ke babak 16 besar Piala ASIA 2023. Euforia pecah pertama kali saat nonton bersama Laga Oman melawan Kirgistan di hotel tempat menginap pemain. 

Para pemain langsung merayakan keberhasilan Timnas lolos ke fase gugur bersama sang pelatih, Shin Tae Yong. 

Tipisnya peluang Indonesia lolos sebelumnya telah membuat gelandang Timnas Adam Alis berkemas siap meninggalkan Qatar, namun ternyata Timnas Indonesia masih bertahan di Qatar untuk melakoni fase gugur. 

Sementara itu, Presiden Joko Widodo pun langsung mengucapkan kepada Timnas selamat atas keberhasilan yang mencetak sejarah tembus babak 16 besar Piala ASIA untuk pertama kalinya. 

“Saya percaya kita bisa membangun prestasi sepak bola Indonesia kalau kita betul-betul serius, betul-betul kerja keras dan ingin mengucapkan selamat kepada Timnas kita yang lolos 16 besar. Tentu saja selamat juga untuk PSSI, ini adalah  sejarah buat sepak bola Indonesia,” ucap Presiden Jokowi.  

Selanjutnya di babak 16 besar, Timnas akan menghadapi Australia pada Minggu (28/1/2024) mendatang. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
02:55
Viral