KP Bisma Temukan Sejumlah Benda Bagian Pesawat dan Beberapa Potongan Tubuh Manusia | tvOne

Selasa, 12 Januari 2021 - 11:48 WIB

Kepulauan Seribu, Jakarta – Kapal Polisi (KP) Bisma kembali menemukan sejumlah benda yang diduga merupakan bagian dari pesawat Sriwijaya Air SJ-182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu

“Kita temukan serpihan-serpihan dari bagian pesawat. Yaitu part dari mesin, kursi, dan dinding pesawat yang kita temukan gelombang pertama,” ujar Dirpolair Korps Kepolisian Air dan Udara Badan Pemeliharaan Keamanan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Korpolairud Baharkam Polri) Brigjen Polisi Yassin Kosasih di atas KP Bisma 8003 di perairan Kepulauan Seribu, Selasa.

Para penyelam dari Kepolisian Republik Indonesia itu juga mengevakuasi beberapa potongan tubuh manusia.

“Tim kurang lebih sekitar 30 orang itu menemukan beberapa potongan tubuh dari korban—kami duga itu dari korban. Selain itu juga kita temukan ada beberapa pakaian pria, wanita, dan anak-anak di area lokasi pencarian,” ungkap Yassin.

Dirpolair mengatakan di lokasi jatuhnya pesawat rute Jakarta-Pontianak itu juga masih banyak terdapat serpihan pesawat dan korban, sehingga timnya fokus di area TKP (Tempat Kejadian Perkara).

“Di area TKP ini masih banyak sekali serpihan-serpihan badan pesawat Sriwijaya. Dan kami duga pun korban masih di TKP yang kita lakukan pencarian ini,” tambah Yassin.

Yassin juga mengungkapkan hambatan yang dihadapi oleh tim penyelam Polri dalam operasi ini.

“Untuk hambatan tentu kita masih berkisar pada cuaca yang kita lihat bahwa saat ini di kapal pun gelombang angin cukup kuat. Pada saat tadi pagi, visibility dalam air itu sekitar 5-10 meter tentunya kita berharap apa ada sinar matahari itu jarak pandangnya akan lebih jauh lagi seperti kemarin sampai 15 meter jarak pandangnya,” kata jenderal polisi bintang satu ini.

Dia juga mengatakan timnya berkonsentrasi terhadap pencarian jenazah.
"Kita fokus untuk mencari korban, karena kami yakin keluarga korban sedang menunggu, jadi kami fokus kepada korban," ujarnya.

Terkait pencarian kotak hitam pesawat SJ-182, Yassin mengatakan pihak TNI sudah memetakan dan mendalami lokasi yang diduga kuat sebagai tempat kebaradaan kotak hitam tersebut.

"Kemarin panglima TNI sudah rilis bahwa black box area lokasinya sudah dilokalisir, dan didalami oleh rekan-rekan TNI AL," ujarnya.

Pesawat Sriwijaya Air bernomor register PK-CLC dengan nomor penerbangan SJ-182 rute Jakarta-Pontianak hilang kontak pada Sabtu (9/1) pukul 14.40 WIB dan jatuh di antara Pulau Lancang dan Pulau Laki, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta.

Pesawat jenis Boeing 737-500 itu hilang kontak pada posisi 11 nautical mile di utara Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang setelah melewati ketinggian 11.000 kaki dan pada saat menambah ketinggian di 13.000 kaki.

Pesawat lepas landas dari Bandara Soekarno Hatta pukul 14.36 WIB. Jadwal tersebut mundur dari jadwal penerbangan sebelumnya 13.35 WIB. Penundaan keberangkatan karena faktor cuaca.

Berdasarkan data manifest, pesawat yang diproduksi tahun 1994 itu membawa 62 orang terdiri atas 50 penumpang dan 12 orang kru. Dari jumlah tersebut, 40 orang dewasa, tujuh anak-anak, tiga bayi. Sedangkan 12 kru terdiri atas, enam kru aktif dan enam kru ekstra. (act)

Lihat juga: OKKY BISMA, KORBAN SRIWIJAYA AIR TERCATAT TINGGAL DI KRAMAT JATI

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:58
05:09
02:18
09:09
06:21
05:05
Viral