Raffi Ahmad Datang ke Vaksinasi Kedua, Titip Pesan untuk Anak Muda | tvOne Minute

Rabu, 27 Januari 2021 - 15:26 WIB

Jakarta – Pesohor Raffi Ahmad mendapatkan vaksinasi Covid-19 kedua kalinya masih dengan vaksin Sinovac yang dilaksanakan di lingkungan Istana Kepresidenan Jakarta. Raffi Ahmad mengaku tidak merasa sakit setelah menjalani penyuntikan vaksinasi COVID-19 tahap kedua.

Orang-orang yang menjalani vaksinasi kedua tersebut adalah mereka yang sudah menjalani vaksinasi pada 13 Januari 2021 lalu.

Mereka, antara lain Ketua Ikatan Dokter Indonesia Daeng M. Faqih, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Wiku Adisasmito, Juru Bicara Pemerintah untuk Vaksinasi COVID-19 Reisa Broto Asmoro, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Rosan Roeslani Perkasa hingga pesohor Raffi Ahmad.

"Setelah divaksin seperti vaksinasi yang pertama, Dulu hanya sedikit pegal, sekarang nggak. Waktu disuntik yang vaksinasi pertama nggak terasa, tadi terasa dikit. Itu saja bedanya," kata Presiden Jokowi, setelah disuntik vaksin Sinovac.

Petugas yang menyuntikkan vaksin adalah Wakil Ketua Dokter Kepresidenan Prof Abdul Muthalib, sama seperti pada pelaksanaan vaksinasi tahap pertama 13 Januari 2021.

"Yang dirasakan sama seperti yang pertama, seperti digigit semut, alhamdulilah semua lancar," kata Raffi Ahmad seusai menjalani vaksinasi.

Raffi mengaku ia hanya merasa sedikit mengantuk dan pegal. "Ngantuk sedikit dan pegal-pegal, tidak usah takut, kita sudah vaksin. Alhamdulillah sehat, karena vaksin salah satu senjata kita untuk sehat dan kuat," kata Raffi.

Raffi pun meminta agar masyarakat percaya atas tindakan pemerintah dalam pelaksanaan vaksinasi. "Pesan untuk semua ayo jangan takut vaksin, tetap semangat, Presiden saja sudah vaksin, pemerintah akan lakukan yang terbaik," ucap Raffi.

Sama halnya dengan prosedur vaksinasi sebelumnya, setiap peserta vaksinasi lebih dahulu melakukan sejumlah tahapan, yaitu tahap penapisan kesehatan, seperti pengukuran suhu tubuh, tekanan darah dan pemeriksaan riwayat kesehatan untuk memastikan penerima vaksin berada dalam kondisi prima dan layak mengikuti vaksinasi untuk dosis kedua ini.

Seluruh penerima vaksin juga diberikan sosialisasi untuk tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat, yakni menggunakan masker, manjaga jarak, serta mencuci tangan dan menghindari kerumuman. (ito)

(Lihat Juga: Presiden nyatakan Indonesia sukses kendalikan krisis kesehatan dan ekonomi)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:58
06:16
01:54
01:38
10:26
00:54
Viral