Kapolri Tegas Menolak Polri Berada di Bawah Kementerian
Rabu, 28 Januari 2026 - 09:25 WIB
Jakarta, tvOnenews.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menolak ide yang menempatkan Polri di bawah kementerian. Jenderal Sigit menilai penempatan Polri di bawah kementerian melemahkan Polri sendiri dan juga Presiden RI.
Jenderal Sigit menyampaikan pernyataan ini di akhir Rapat Kerja bersama Komisi III DPR RI di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta.