Tak Kuat Diterjang Arus Sungai, Jembatan di Madiun Roboh | tvOne

Jumat, 2 April 2021 - 13:36 WIB

Madiun, Jawa Timur – Sebuah jembatan peninggalan belanda yang merupakan penghubung antar kelurahan di kota Madiun, Jawa Timur, roboh setelah diterjang banjir pada kamis (1/4)  malam.

Jembatan yang menghubungkan kelurahan Patihan dan Kelurahan Sogaten, Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun  ini runtuh usai diterjang luapan air sungai Bengawan Madiun.

Selain karena tingginya debit air dari luapan sungai Bengawan Madiun yang menerjang jembatan tersebut, material kayu yang dibawa luapan sungai bengawan sungai Madiun juga menjadi salah satu penyebab ambruknya jembatan tersebut.

Menurut salah seorang warga, Nur Hadi, saat jembatan ambruk tak ada warga yang melintas jembatan tersebut. Mengingat jembatan ini telah sebulan terakhir ditutup oleh petugas BPBD setempat karena kondisinya yang mengalami kemiringan. Selain kemiringan yang dialami jembatan ini, sejumlah tiang jembatan ini juga dilaporkan amblas. Atas kondisi itulah jembatan pun terpaksa ditutup.

"Mulai sore hujan, mungkin air sungai meluap. memang dalam beberapa bulan yang lalu sudah terlihat tanda-tanda jembatan ini mau ambles, akhirnya penggunaan jembatan ini buka tutup dan tadi malam sekitar pukul 8 malam akhirnya ambruk." jelas salah seorang warga.

Selain diterjang banjir, ambruknya jembatan juga karena usia jembatan yang panjangnya kurang lebih seratus meter tersebut juga akibat termakan usia.

Jembatan yang dibangun sejak jaman belanda ini, awalnya adalah akses transportasi kereta pengangkut tebu petani menuju pabrik gula, namun kini, jembatan tersebut dimanfaatkan warga menjadi salah satu akses jalan  terdekat nuju pusat kota madiun dan sebaliknya.

Warga yang hendak melintas pun kini harus memutar arah sejauh kurang lebih 3 kilometer melalui jembatan jalan Prambanan Kota Madiun.

Kini warga hanya berharap jembatan patihan segera dibangun kembali oleh pemerintah kota ianmaupun pemerintah provinsi, agar mobilitas masyarakat dapat kembali normal. Mengingat jembatan patihan merupakan akses terdekat menuju layanan publik di kota Madiun. (mii)

Lihat Juga: Ditimpa Pohon, Ruang Kelas SD di Tana Toraja Rusak Parah | tvOne

 

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:06
01:46
08:21
03:43
06:21
13:18
Viral