Waspadai Covid-19 Varian Mu, RS Lapangan Indrapura Lakukan Uji Sampel

Jumat, 10 September 2021 - 21:22 WIB

Surabaya - Rumah Sakit Lapangan Indrapura, Surabaya, Jawa Timur mulai waspada masuknya varian baru Covid-19 yakni varian Mu. Tim Dokter mengirim 78 sampel darah dari pasien pekerja migran Indonesia ke Rumah Sakit Unair. Ke-78 sampel ini dipandang janggal karena memiliki CT Value sangat rendah dibanding pasien Covid-19 sebelumnya.

Tim Rumah Sakit lapangan Indrapura Kota Surabaya menemukan kejanggalan dalam rekam medik para pasien covid-19 klaster pekerja migran Indonesia yang dirawat dalam dua minggu terakhir.

Berdasarkan pemantauan kondisi kesehatan para pekerja migran ini memiliki perbedaan dengan pasien-pasien sebelumnya. Hal ini nampak pada CT Value para pasien yang berada di bawah angka 5 padahal kondisi pasien Covid-19 biasanya berkisar di bawah 25 hingga terendah di angka 15.

Untuk memastikan, saat ini 78 sampel pasien tersebut telah dikirim ke Rumah Sakit Unair untuk diteliti. Hasil uji sampel darah 78% pasien Covid-19 klaster pekerja migran ini akan keluar dalam waktu 10 hari kedepan.

Sejak munculnya Varian Mu, tim medis di Rumah Sakit Lapangan Indrapura Kota Surabaya terus meningkatkan pengawasan. Sebab rumah sakit ini menjadi rumah sakit satu-satunya rumah bagi para pekerja migran Indonesia setibanya di tanah air.

“Kita antisipasi varian baru itu dilihat dari angka CT Value-nya. Dari CT Value kita mewaspadai karena selama ini kita selalu menemukan CT Value diatas 10. Tapi ada pasien yang sudah isolasi selama sebelas hari atau sepuluh hari, hari ke dua belas diperiksa CT Value-nya kok 1,8,” tutur Laksamana Pertama dr. Ahmad Samsul Hadi, Penanggung Jawab RSLI Surabaya.

Memperketat munculnya varian baru, RSLI telah melakukan screening terhadap seluruh pekerja migran yang masuk ke Surabaya. (awy)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:26
01:05
02:10
02:17
01:21
01:11
Viral