Kompak! RI-Malaysia Sepakat Saling Akui Sertifikat Vaksin Covid-19

Selasa, 19 Oktober 2021 - 09:58 WIB

Jakarta - Indonesia dan juga Malaysia sepakat pengakuan sertifikat vaksin Covid-19 dari kedua negara. Kesepakatan itu dicapai saat Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menggelar pertemuan bilateral dengan Menteri Luar Negeri Malaysia Datuk Saifuddin Abdullah di Jakarta.
Indonesia dan Malaysia terus berkolaborasi dalam menangani pandemi Covid-19 di negara masing-masing. Kerjasama keduanya meliputi pengakuan sertifikat vaksin hingga pengaturan koridor perjalanan kedua negara. Hal tersebut disampaikan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi saat melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Luar Negeri Malaysia Datuk Saifuddin Abdullah di Jakarta. 
“Kami sepakat bahwa semua vaksin yang telah mendapatkan EUL WHO harus diperlakukan sama dan tidak boleh ada diskriminasi. Untuk itu kita membahas pentingnya kedua negara membuat mutual recognition untuk vaksin sertifikat. Kita juga sepakat untuk melakukan pengaturan leaflet yang dipergunakan untuk melakukan tes PCR guna mengurangi penyalahgunaan keterangan hasil tes dan mengurangi resiko penularan Covid-19,” ujar Retno di Jakarta.
Dengan ini kedua negara akan saling mengakui sertifikat vaksin Covid-19 milik setiap warga negara yang sudah divaksin. Tidak hanya itu, Indonesia dan Malaysia juga akan mengatur laboratorium di kedua negara yang digunakan untuk tes PCR. Kolaborasi antara kedua negara juga berlanjut hingga pemulihan ekonomi pasca pandemi. (adh)
Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:08
07:10
01:19
01:00
11:11
09:23
Viral