Mayjen Maruli Jabat Pangkostrad

Minggu, 23 Januari 2022 - 18:00 WIB

Jakarta - Komisi I DPR RI mengingatkan mengenai tantangan yang harus dihadapi Mayjen TNI Maruli Simanjuntak saat menjabat sebagai Pangkostrad baru.

Sebelumnya Mayjen TNI Maruli Simanjuntak resmi ditunjuk sebagai Pangkostrad menggantikan kursi Jenderal Dudung Abdurachman yang sempat kosong selama dua bulan.

Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak diangkat menjadi Pangkostrad oleh Panglima TNI Andika Perkasa. Pengangkatan berdasarkan surat keputusan jabatan 328 perwira tinggi TNI yang ditandatangani pada 21 Jan 2022.

Proses pengisian jabatan Pangkostrad sempat disorot karena dua bulan masih kosong sejak Jenderal Dudung Abdurachman diangkat menjadi Kepala Staf Angkatan Darat.

Sementara itu Komisi I DPR menyoroti sejumlah tantangan yang harus dihadapi dalam menjabat sebagai Pangkostrad ke depannya seperti merevitalisasi alutsista dengan segala keterbatasannya dan terus meningkatkan moralitas prajurit.

Maruli Maruli Simanjuntak merupakan menantu Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan. Ia menjabat Pangdam IX/Udayana sejak tahun 2020. Sebelumnya Maruli memegang jabatan penting sebagai Komando Pasukan Pengamanan Presiden periode 2018 hingga 2020.

Maruli merupakan jebolan Akabri Tahun 1992 dan dikenal sebagai salah satu putra terbaik yang dibesarkan dalam satuan elit Kopassus. (afr)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
01:54
01:18
02:35
02:56
03:32
Viral