Presiden Jokowi Pastikan Perhelatan KTT G20 Perkuat Arsitektur Kesehatan Global

Selasa, 17 Mei 2022 - 15:19 WIB

Jakarta - Presiden Joko Widodo memastikan perhelatan KTT G20 di mana Indonesia menjadi tuan rumahnya dijadikan sebagai ajang untuk memperkuat arsitektur Kesehatan Global. Menata ulang arsitektur ketahanan Kesehatan Global harus dilakukan secara inklusif, serta berpegang teguh pada prinsip solidaritas dan keadilan yang berguna bagi masyarakat dunia.

Presiden Joko Widodo mengajak semua negara untuk memperkuat arsitektur Kesehatan Global. Menurutnya, dengan terciptanya penguatan arsitektur Kesehatan Global maka tujuan untuk membangun dunia yang lebih tahan terhadap pandemi dan berbagai guncangan ke depan dipastikan bisa terwujud.

Indonesia sebagai pemegang Presidency G20 tahun ini yang diselenggarakan saat dunia masih harus berjuang dari deraan pandemi Covid-19 memang memberi perhatian besar terhadap isu-isu kesehatan.(awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
12:33
02:09
08:03
01:19
03:36
08:48
Viral