Wartawan di Berau Kibarkan Merah Putih di dalam Laut untuk Peringati HUT ke- 77 RI

Rabu, 17 Agustus 2022 - 13:40 WIB

Kab. Berau, Kalimantan Timur - Jurnalis di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia atau (PWI) Berau menggelar aksi pengibaran bendera merah putih ukuran raksasa 4x7 meter di bawah laut dalam rangka memperingati HUT ke-77 Republik Indonesia.
 
Lokasi pengibaran yang dilakukan di dua lokasi yakni di bawah laut Pulau Maratua dan bawah laut Pulau Kakaban. Kedua pulau tersebut merupakan destinasi wisata unggulan yang ada di Berau.
 
Sebelum dikibarkan, bendera berukuran besar ini dibentangkan di atas permukaan air laut untuk dinyanyikan dulu lagu Indonesia Raya oleh para penyelam. Ada sebanyak 17 penyelam yang mengikuti aksi selebrasi pengibaran bendera raksasa di kedalaman 17 meter.
 
Para penyelam yang terdiri dari jurnalis polisi dan himpunan pramuwisata yang ikut di acara pengibaran bawah laut ini sudah terlatih dan memiliki lisensi.(awy)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:49
01:41
01:47
06:30
01:40
02:00
Viral