Bos Judi Disinyalir Menjadi Fasilitator Pesawat Jet Pribadi untuk Hendra

Senin, 10 Oktober 2022 - 13:43 WIB

Jakarta - Dua orang bos besar judi online disinyalir memiliki peran dalam penyediaan supply jasa pesawat jet pribadi terhadap Brigjen Hendra Kurniawan, dalam kasus pembunuhan Brigadir Yosua. Indonesia Police Watch membenarkan pihaknya meminta Kapolri untuk mengusut dugaan kaitan jaringan Konsorsium 303 dalam kasus pembunuhan yang dilakukan Ferdy Sampo tersebut.

Awal mula merebaknya kabar penggunaan pesawat jet pribadi oleh personil polisi di kasus pembunuhan Brigadir Yosua pertama kali disampaikan Indonesia Police Watch. Ketua IPW, Sugeng Teguh Santoso, mengaku mendapat informasi bahwa Brigjen Hendra Kurniawan mendapat fasilitas private jet dari seorang pengusaha bisnis judi online.

Pesawat itu diduga digunakan Hendra saat mengunjungi keluarga Brigadir Yosua ke Jambi pada bulan Juli lalu. Pesawat jet pribadi dengan nomor registrasi penerbangan T7JAB memang teregistrasi dari negara lain dalam hal ini San Marino. Hal tersebut ditunjukkan pada kode T7 yang artinya pesawat tersebut hanya sementara berada di Indonesia.

Pesawat ini diduga sudah masuk sejak September 2021 dan sudah meninggalkan Indonesia pada awal September tahun ini.

Selain jalur penerbangan, identitas dan jumlah penumpang jet pribadi sebenarnya bisa mudah diketahui. Namun untuk mengetahui siapa pemiliknya tidak mudah karena biasanya pemilik pesawat dapat meminta supaya identitasnya tidak dipublikasikan.

IPW bahkan diminta menjelaskan secara lebih lanjut di hadapan Majelis Mahkamah Kehormatan Dewan setelah pernyataannya itu dikutip Seorang anggota DPR saat rapat dengar pendapat dengan Kapolri beberapa waktu lalu. IPW pun membenarkan pihaknya membuat rilis agar Kapolri mendalami perang dua bos judi online atas nama RBT dan GS sebagai penyedia private jet untuk Brigjen Hendra Kurniawan.(awy)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
22:31
02:12
09:21
17:30
00:55
01:19
Viral