news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Waspada! Cuaca Ekstrem akan Landa Sejumlah Daerah di Indonesia

Selasa, 27 Desember 2022 - 09:10 WIB
Reporter:

Jakarta - Pihak Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan terkait sejumlah daerah di Indonesia yang tengah dilanda cuaca ekstrem. 

Akhir Desember ini, wilayah Jawa, Bali, Sumatera, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur hingga Maluku diperkirakan akan dilanda cuaca ekstrem disertai angin konsisten. 

Menurut prakirawan cuaca BMKG Muhammad Hakiki, hal tersebut disebabkan oleh faktor angin barat yang dominan di sekitar wilayah Selatan atau massa udara yang cukup dingin dan lembab. 

Sebab itu, peningkatan hujan yang cenderung normal akan lebih signifikan ataupun menjadi ekstrem dari waktu-waktu sebelumnya atau rata-ratanya. 

Selain itu, terdapat pergerakan massa udara yang cukup besar bersifat regional yang sudah bergerak dari Samudra Hindia menuju Indonesia yang saat ini posisinya di sekitar Indonesia bagian tengah. (ayu)  

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

05:10
05:21
02:59
06:26
01:02
04:07

Viral